Categories: Nasional

Tito Sarankan APK Calon Kepala Daerah Berupa Masker dan Hand Sanitizer

KalbarOnline.com – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengharapkan, para pasangan calon kepala daerah mencantumkan gambar atau nomor urut pasangan calon dalam alat peraga kampanye (APK) jelang Pilkada Serentak 2020. Hal ini dilakukan dengan membagikan masker maupun hand sanitizer sekaligus mendorong pencegahan penyebaran Covid-19.

“Para pasangan calon kepala daerah agar mencantumkan gambar atau nomor pasangan calon dalam alat peraga dalam masa kampanye, baik melalui masker dan hand sanitiser. Serta alat peraga lainnya, sehingga pada waktu yang sama pasangan calon dapat mensosialisasikan dirinya sebagai calon kepala daerah dan sekaligus mendorong pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayahnya masing-masing,” kata Tito dalam keterangannya, Rabu (26/8).

Tito menekankan, agar upaya ini dilakukan secara terus menerus dan masif dengan melibatkan tim sukses dan para pendukung setiap pasangan calon. Sehingga masa kampanye juga dapat dijadikan momentum untuk pencegahan penularan Covid-19.

Baca juga: Tito Karnavian Tegaskan Pilkada 2020 Digelar dengan Protokol Kesehatan

Pelaksanaan Pilkada, lanjut Tito, merupakan momentum yang tidak bisa dipisahkan dengan penanganan pandemi Covid-19. Tito berujar, Pilkada Serentak 2020 merupakan momentum yang tepat untuk melakukan gerakan bersama melawan Covid-19 dengan menggerakan mesin-mesin pemerintahan dan komponen strategis kemasyarakatan lainnya di daerah.

“Kalau dari provinsi dan kabupaten/kota, jumlah 270 daerah itu adalah separuhnya, kalau separuh daerah semua bergerak dalam penanganan pandemi Covid-19, maka otomatis akan bisa menstimulasi 278 yang tidak melaksanakan Pilkada,” beber Tito.

Tito pun mengharapkan, Pilkada menjadi momentum memperkuat penanganan Covid-19 dan dampak sosial ekonominya. Terlebih, dapat menentukan calon pemimpin daerah di tengah situasi krisis.

“Untuk membuktikan kualitas calon pemimpin yang sebenarnya adalah ketika krisis, bukan pada saat aman dan damai. Sehingga kita mengharapkan mesin daerah bergerak, biarkan masyarakat memilih pemimpin yang mampu menangani krisis” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

45 mins ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

48 mins ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

57 mins ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

59 mins ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

1 hour ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

4 hours ago