Categories: Nasional

Menristek Sebut Berkah dari Covid-19 Para Peneliti Kaya Inovasi

KalbarOnline.com – Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (Menristek/Kepala BRIN) Bambang Brodjonegoro mengatakan bahwa pandemi Covid-19 telah membuat kemajuan bagi riset dan inovasi teknologi. Kolaborasi antar instansi pun semakin erat akibat hal tersebut.

“Selama pandemi ini, yang jadi referensi bagi kita semua, utamanya bagi Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), yaitu mutlaknya kolaborasi dalam kegiatan riset dan inovasi,” ujarnya dalam perayaan HUT ke-42 BPPT dengan tema Membangun Ekosistem Inovasi Teknologi untuk Indonesia Maju secara daring, Senin (24/8).

  • Baca juga: Menristek: Riset Punya Peran Penting di Tengah Pandemi Covid-19

Menristek mengungkapkan bahwa saat ini sebuah produk hasil riset masih jarang dibuat oleh satu pihak saja. Contohnya di universitas, penelitian dan riset tentunya berdasarkan kolaborasi antar fakultas.

Hanya saja, universitas tentunya membutuhkan bantuan dari instansi luar yang terkait dengan dengan riset dan penelitian. Seperti Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Universitas Airlangga (Unair) yang berkolaborasi dengan BPPT serta industri kesehatan untuk membuat alat rapid test.

“Kalau saya sebut, ini riset dan inovasi gaya baru atau riset dan inovasi masa depan. Riset dan inovasi yang basisnya adalah kolaborasi,” terang dia.

Dia juga menjelaskan, di tengah pesatnya penggunaan teknologi, kolaborasi seperti pembuatan alat rapid test itu lebih mudah dilakukan. Tidak perlu melakukan kegiatan riset dan inovasi untuk berkumpul di satu laboratorium.

“Ini kalau saya bisa katakan berkah dari Covid yang membuat peneliti sadar memecahkan masalah dunia, kemanusiaan, harus bekerja sama. Tidak bisa sendirian,” pungkas Bambang.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

29 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago