Categories: Sport

LeBron James Tampil Fantastis, Lakers Bangkit dan Memimpin

KalbarOnline.com-Los Angeles Lakers bangkit pada ronde pertama playoff wilayah Barat NBA 2020. Sempat tertinggal 0-1 atas Portland Trail Blazers, Lakers berhasil memimpin menjadi 2-1.

Hari ini, Lakers mengalahkan Blazers dengan skor 116-108 di AdventHealth Arena, Florida. Tertinggal 25-29 pada kuarter pertama, Lakers tampil dahsyat pada kuarter ketiga. Lakers mencetak 40 angka dan membiarkan Blazers hanya mendulang 29 poin.

Setelah itu, Lakers tinggal menjaga keunggulan untuk meraih kemenangan dengan nyaman.

Superstar utama Lakers LeBron James bermain fantastis dalam pertandingan ini. Dia memimpin perolehan angka Lakers dengan 38 poin, 12 rebound, plus 8 assist. Superstar Lakers lainnya Anthony Davis juga mencatat double-double dengan 29 poin dan 11 rebound.

Dari kubu Blazers, trio Damian Lillard, CJ McCollum, dan Carmelo Anthony lagi-lagi bermain solid dengan donasi 34, 28, dan 20 poin. Namun, mereka tidak dilapisi oleh pemain cadangan yang setara. Akhirnya, setelah halftime, kondisi Blazers kocar-kacir dan bertekuk lutut dalam seri playoff berformat best of seven tersebut.

Pada pertandingan lainnya, Miami Heat selangkah lagi menembus semifinal Wilayah Timur. Hari ini, Heat unggul 3-0 atas Indiana Pacers. Heat menang dengan skor nyaman 124-115.

Center Miami Heat Bam Adebayo mencoba melakukan tembakan ke keranjang Indiana Pacers pada game ketiga playoff wilayah Timur NBA 2019-2020. (David Dow/NBAE via Getty Images/AFP).

Bintang utama Heat Jimmy Butler menjadi inspirator penting kemenangan timnya. Dia mencetak 27 poin. Point guard asal Slovenia Goran Dragic menambahkan 24 poin. Lalu big man Heat Bam Adebayo mendulang double-double 22 poin and 11 rebound.

“Kami tidak pernah berpikir akan kalah sebelum bertanding,” kata Butler sebagaimana dilansir dari ESPN. “Kami ingin menang. Kami semua tahu, kami mampu melakukannya,” imbuh mantan bintang Chicago Bulls tersebut.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

2 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

4 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

5 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

19 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

20 hours ago