Categories: Nasional

Dana Influencer dan Dana Riset Covid-19 Tak Bisa Dibandingkan

KalbarOnline.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) beberapa waktu lalu membandingkan anggaran pemerintah untuk influencer sebesar Rp 90 miliar dengan kucuran dana awal untuk riset ‎sebesar Rp 5 miliar. Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP), Donny Gahral Adian‎ mengatakan bahwa dua hal tersebut tidak bisa dibandingan atau tidak apple to apple.

Menurut Donny, dana untuk influencer dianggarkan dari tahun 2017-2020. Sementara dana riset Covid-19 dilakukan belum lama ini karena virus Korona baru merebak di Indonesia pada 2 Maret lalu.

Donny menjelaskan, anggaran yang dikeluarkan pemerintah sebesar Rp 90 miliar juga tidak semuanya untuk influencer. Ada kegiatan kehumasan untuk sosialiasi di media sosial.

“Tidak serta merta bisa ditafsirkan sebagai (dana) influncer,” katanya.

Oleh sebab itu Donny mengatakan sangat tidak wajar jika anggaran selama tiga tahun tersebut dibandingkan dengan anggaran riset Covid-19. Hal itu karena pandemi Covid-19 di Tanah Air baru berjalan 5 bulan.

Donny menuturkan, anggaran untuk riset Covid-19 akan terus ditambah oleh pemerintah. Mengingat riset untuk Covid-19 sangatlah penting bagi pandemi yang terjadi saat ini di Tanah Air.

“Riset Covid-19 itu memang penting dan anggaranya akan ditingkatkan lagi,” ungkapnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

2 hours ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

2 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

2 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

3 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

3 hours ago