Categories: Kabar

Innalillahi, Ustadz Insan Mokoginta Meninggal Dunia

KalbarOnline.com – Innalillahi Wainnailaihi Raajiuun. Kristolog yang juga pembimbing Roger Danuarta memeluk Islam, Ustadz Insan Mokoginta meninggal dunia pada Kamis 20 Agustus 2020. Kabar tersebut ramai beredar di grup WhatsApp sejak Kamis malam.

Informasinya, ustadz Insan meninggal dunia di Eka Hospital BSD, Tangerang Selatan. Melansir akun instagram muallaf.centre.indonesia, almarhum rencananya mengisi acara peresmian Rumah Tahfiz di BSD.

Setelah shalat magrib, berdzikir, ia shalat sunnah ba’diyah magrib. Namun belum sampai selesai, beliau jatuh dan pingsan. Setelah dibawa ke rumah sakit, ia menghembuskan nafas terakhirnya.

“Berita duka. Umat kehilangan lagi seorang ustaz yang selama ini seluruh hidupnya diabadikan untuk berdakwah. Innalillahi wainna ilaihi raajiuun…Telah berpulang ke Rahmatullah Ustaz Insan Mokoginta (Seorang Kristolog) di Rumah Sakit Eka Hospital BSD. Semoga Allah ampuni semua dosa dan khilafnya. Allah siapkan surga untuk beliau,” bunyi pesan yang beredar.

Ustadz Insan Mokoginta lahir di Kota Boolang Mongondow, Sulawesi pada 8 September 1949. Ia dikenal sebagai Kristolog atau ahli kristologi. Kristologi adalah cabang ilmu teologi yang membicarakan tentang posisi Yesus Kristus di dalam agama Kristen. Sebelumnya, ia memang beragama Kristen dan menjadi mualaf pada tahun 1980. [sam]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Jadi Irup Peringatan Harkitnas 2024, Wabup Ketapang Bacakan Sambutan Menteri Kominfo RI

KalbarOnline, Ketapang - Dengan mengusung tema "Kebangkitan Kedua Menuju Indonesia Baru," Pemerintah Kabupaten Ketapang menyelenggarakan…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Hadiri Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 1 Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Dharma menghadiri acara pelepasan peserta…

2 hours ago

Lupa Matikan Tungku, Satu Rumah di Desa Kubu Hangus Terbakar

KalbarOnline, Kubu Raya - Satu unit rumah bermaterial kayu di Dusun Tok Kaya, Desa Kubu,…

3 hours ago

Tak Terima Disebut Pengangguran dan Jadi Beban, Istri di Kapuas Hulu Babak Belur Dianiaya Suami

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Kriminal Polres Kapuas Hulu menggelar press release tentang kasus tindak…

3 hours ago

Miris, Gadis 14 Tahun Jadi Korban Rudapaksa Tetangga

KalbarOnline, Pontianak - Seorang gadis berusia 14 tahun di Kota Pontianak menjadi korban rudapaksa oleh…

3 hours ago

Jadi Irup Peringatan Harkitnas, Bupati Fransiskus Bacakan Amanat Menteri Budi Arie

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Kebangkitan…

3 hours ago