Categories: Teknologi

Gmail, Google Drive, Google Meet dan YouTube Dilaporkan Down

KalbarOnline.com – Pada Kamis (20/8) siang, pengguna Google di tanah air mengeluhkan beberapa layanan Google tumbang. Banyak keluhan dirasakan oleh pengguna Google dengan yang paling kentara adalah layanan Gmail yang tidak bisa mengirim pesan dengan attachment foto.

Selain Gmail, pantauan KalbarOnline.com hingga berita ini ditulis, tumbangnya layanan Google tak hanya dikeluhkan para pengguna Gmail saja. Layanan lain seperti Google Drive, Google Meet, dan YouTube juga dilaporkan terganggu.

Seperti sudah kami singgung di atas, sejumlah pengguna layanan-layanan Google di Indonesia mengeluhkan hal yang sama, yakni tidak bisa mengunggah (upload) lampiran (attachment) di Gmail, atau mengunggah file baru ke Google Drive.

Sementara untuk beberapa pengguna YouTube, mereka melaporkan tidak bisa mengupload video baru di channel mereka. Sementara mengacu pada laman monitoring DownDetector, keluhan tumbangnya beberapa layanan Google tak hanya terjadi di tanah air.

Pengguna dari berbagai negara juga kena dampak dari tumbangnya layanan Google. Adapun negara-negara tersebut mencakup India, Amerika Serikat, Australia, Jepang, Malaysia, dan Indonesia.

Layanan Google yang down sendiri juga kami rasakan. Kami telah beberapa kali mencoba mengunggah file ke Gmail atau Google Drive namun prosesnya gagal.

Laporan gangguan tercatat memuncak sekitar pukul 12.26 WIB siang dan masih berlangsung saat berita ini ditulis. Dalam laman Google status dashboard sendiri Google telah menyadari gangguan ini dan sedang melakukan investigasi dan berupaya untuk melakukan penyelesaian.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

21 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

23 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

25 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

41 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago