Categories: Teknologi

Dimulai dari Jakarta dan Medan, XL Axiata Siap Berikan Layanan VoLTE

KalbarOnline.com – Dalam menyambut era 5G yang sudah mulai diimplementasikan di banyak negara, operator-operator seluler di tanah air kini mulai bersiap diri. Salah satu langkah awal yang dilakukan demi menyongsong era 5G di Indonesia, para operator seluler (opsel) mulai menggelar layanan Voice over LTE (VoLTE).

Di tanah air, opsel pelat merah Telkomsel telah lebih dulu menggelar layanan digital baru untuk pengalaman panggilan suara yang lebih jernih belum lama ini. Kini yang terbaru, opsel terbesar kedua yakni XL Axiata bersiap juga menggelar layanan VoLTE dalam waktu dekat dimulai dari Jakarta dan Medan.

  • Baca juga: Banjir Bandang di Luwu Utara, XL Axiata Pastikan Jaringan Aman

Group Head, VP Commercial GTM ‎PT XL Axiata Tbk, Rahmadi Mulyohartono mengungkapkan perkembangan persiapan layanan VoLTE ini telah dimulai sejak tahun lalu dan terus dikembangkan secara bertahap. “Sebagai tahap awal, layanan ini bisa dinikmati di wilayah Jakarta dan Medan,” ujarnya dalam virtual media update, Selasa (18/8).

Dia melanjutkan, setelah dua daerah tadi, selanjutnya layanan VoLTE XL Axiata dikatakan bakal terus diperluas ke area lainnya, seiring dengan penyiapan jaringan infrastruktur pendukungnya. Untuk kesiapan jaringan mendukung layanan VoLTE ini, XL Axiata bekerja sama dengan Ericsson dan Huawei sebagai mitra teknologi untuk jaringan radio dan core.

Sebagai informasi, VoLTE atau Voice Over LTE adalah layanan percakapan (voice) atau telepon melalui jaringan data LTE (Long Term Evolution). Dengan VoLTE layanan voice menjadi lebih baik di mana kualitas suara dijanjikan akan menjadi sangat jernih dibandingkan dengan teknologi yang ada saat ini.

“Jika kita melakukan panggilan suara, biasanya jaringan 4G plus berubah menjadi H Plus sehingga kurang jernih. Salah satu kelebihan layanan VoLTE suara menjadi lebih jernih dan streaming lancar dan sambungan suara juga kebih cepat,” imbuh Rahmadi.

Dia menjabarkan, hingga saat ini lebih dari 90 persen perangkat milik pelanggan XL Axiata sudah mendukung jaringan LTE, sehingga sudah bisa menikmati layanan VoLTE ini. “Saat ini pelanggan sudah menggunakan handset dengan kemampuan LTE di atas 90 persen,” tandas Rahmadi.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

8 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

9 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

9 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

9 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago