Categories: Nasional

Firli Bahuri Ajak Bangsa Indonesia Komitmen Pada Pemberantasan Korupsi

KalbarOnline.com – Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk menegakkan komitmen memberantas korupsi demi mewujudkan Indonesia Maju.

Ketua KPK Firli Bahuri mengutip pernyataan Presiden RI pertama Soekarno, bahwa perjuangan dahulu lebih mudah karena melawan penjajah. Sedangkan perjuangan bangsa Indonesia saat ini lebih sulit, karena melawan bangsa sendiri.

“Saat ini kita harus melawan koruptor, melawan kebodohan, melawan kemiskkinan, melawan ketertinggala, melawan disintegrari, melawan persekusi dan melawan korupsi,” kata Firli dalam keterangannya, Senin (17/8).

Jenderal polisi bintang tiga ini mengajak semua bangsa Indonesia harus berkomitmen untuk melawan korupsi. Menurutnya, korupsi adalah kejahatan yang bukan hanya merugikan keuangan negara, tapi juga merampas hak rakyat dan merampas hak asasi manusia.

“Dengan semangat Kemerdekaan Republik Indonesia mari kita bersama berkomitmen memberantas korupsi untuk mewujudkan Indonesia maju,” ujar Firli.

Tahun ini, seluruh Pimpinan dan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi melakukan upacara Kemerdekaan RI ke-75 secara virtual. Pimpinan KPK, Deputi dan Sekretaris Jenderal melakukan upacara virtual dari Gedung Merah Putih Jakarta. Para pegawai mengikuti upacara virtual di kediaman masing-masing.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

55 mins ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

59 mins ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

3 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

3 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

5 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

5 hours ago