Categories: Kubu Raya

Bupati Muda Sebut HUT ke-75 RI Momentum Pemersatu

Bupati Muda Sebut HUT ke-75 RI Momentum Pemersatu

KalbarOnline, Kubu Raya – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tingkat Kabupaten Kubu Raya berlangsung terbatas di Halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Senin 17 Agustus 2020. Karena dalam situasi pandemi Covid-19, protokol kesehatan, seperti jaga jarak dan mengenakan masker, diterapkan dengan ketat. Meski begitu, semangat kemerdekaan tetap terpancar.

Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan yang menjadi inspektur upacara menyatakan, HUT ke-75 RI merupakan momentum pemersatu. Dengan semangat kemerdekaan, lanjut Muda, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya selalu berupaya memerdekakan hak-hak dasar masyarakat dengan semaksimalnya.

“Dan hal tersebut menjadi tanggungjawab semua, di setiap elemen birokrat hingga di tingkat desa,” ujarnya.

Menurut Muda, melalui upaya-upaya tersebut maka hubungan antara pemerintah dengan masyarakat lebih erat yang kemudian hubungan yang telah kuat akan menjadi energi pemersatu.

“Mudah-mudahan momentum ke-75 tahun ini menjadi energi pemersatu kita. Bahwa kita harus bertahan memperkuat sektor pangan menjadi utama,” terang Bupati Muda.

Dikatakan Muda, dengan menjadikan ketahanan pangan sebagai panglima, maka produk pangan lokal tidak dapat diserang dengan produk pangan import. Dengan strategi pertahanan pangan maka produksi pangan lokal dapat dimaksimalkan hasilnya.

“Sehingga kita dapat menjadi bangsa pemenang. Serta generasi bangsa kita menjadi karakter-karakter unggul terutama menjadi juara dalam era global saat ini,” tegas Bupati Muda Mahendrawan. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

1 min ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

5 mins ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

7 mins ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

45 mins ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

5 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

8 hours ago