Categories: Nasional

Penyuntikan Vaksin Covid-19 Dilakukan di Lima Tempat di Bandung

KalbarOnline.com–Tim Riset Universitas Padjajaran untuk Uji Klinis Vaksin Covid-19 Sinovac melakukan penyuntikan vaksin kepada para relawan di lima tempat uji klinis di Kota Bandung pada Jumat (14/8).

Menurut Juru Bicara Tim Riset Vaksin Rodman Tarigan, penyuntikan vaksin Covid-19 kepada relawan dilakukan di Balai Kesehatan Unpad Dipatiukur, Puskesmas Garuda, Puskesmas Sukapakir, Puskesmas Dago, dan Puskesmas Ciumbuleuit. ”Serentak, target 100 orang,” kata Rodman Tarigan seperti dilansir dari Antara pada Jumat (14/8).

Dia menjelaskan, penyuntikan vaksin dilakukan setelah para relawan menjalani pemeriksaan spesimen usap pada kunjungan pertama dan hasilnya menunjukkan mereka tidak terinfeksi virus korona penyebab Covid-19. Setelah disuntik vaksin, para relawan diminta menunggu selama sekitar 30 menit di ruang observasi untuk keperluan pemantauan reaksi setelah penyuntikan vaksin dan kemudian dipersilakan pulang.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Rita Verita mengatakan, para relawan uji klinis vaksin Covid-19 diperbolehkan beraktivitas seperti biasa setelah mendapat suntikan vaksin.Tidak ada pantangan khusus bagi para relawan uji klinis vaksin. ”Tidak ada. Justru aktivitas biasa makan bagus, masker dipakai, sesuai dengan protokol kesehatan,” kata Rita.

Menurut dia, biasanya suntikan vaksin menimbulkan reaksi seperti demam dan sedikit bengkak di area penyuntikan. ”Biasanya dua hari juga hilang. Panas juga tergantung individu, paling dua tiga hari hilang,” terang Rita.

Tim Riset memusatkan uji klinis vaksin Covid-19 dari Sinovac di enam tempat di Kota Bandung, yakni di Rumah Sakit Pendidikan (RSP) Unpad, Balai Kesehatan Unpad Dipatiukur, Puskesmas Garuda, Puskesmas Sukapakir, Puskesmas Dago, dan Puskesmas Ciumbuleuit. Penyuntikan vaksin Covid-19 sudah dilakukan di Rumah Sakit Pendidikan Unpad pada 11 Agustus 2020, saat Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

10 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

10 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

10 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

11 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

15 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

18 hours ago