Categories: Nasional

Jokowi: Atas Nama Rakyat Indonesia, Terima Kasih untuk Tenaga Medis

KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan terima kasih terhadap para tenaga medis yang telah membantu menangani penyebaran virus Korona atau Covid-19. Karena para dokter dan perawat adalah garda yang berperan penting dalam menghadapi pandemi.

“Perjuangan untuk menghambat penyebaran Covid-19, mengobati yang sakit, dan mencegah kematian sudah luar biasa kita lakukan. Atas nama rakyat, bangsa, dan negara, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para dokter dan perawat,” ujar Presiden Jokowi dalam sidang tahunan MPR, Jumat (14/8).

“Serta seluruh petugas di rumah sakit, di laboratorium, di klinik-klinik kesehatan, dan di rumah isolasi, kepada tokoh masyarakat, para relawan, awak media, aparat TNI dan Polri, serta para ASN,” katanya.

  • Baca Juga: Ketua MPR: Resesi Akibat Covid-19 Terburuk Sejak Perang Dunia II

Menurut Jokowi, dengan adanya pandemi virus Korona ditanah air. Maka sektor reformasi di sektor kesehatan harus dipercepat. Karena saat ini situasinya berbeda tidak seperti dari sebelum-sebelumnya.

“Penguatan kapasitas SDM, pengembangan rumah sakit dan balai kesehatan, serta industri obat dan alat kesehatan harus diprioritaskan. Ketahanan dan kapasitas pelayanan kesehatan harus kita tingkatkan secara besar-besaran,” ungkapnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi menganugerahi bintang tanda jasa kepada 22 tenaga medis yang meninggal dunia dalam menangani pandemi virus Korona atau Covid-19 di tanah air.

Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rahman mengatakan, pemberian penghargaan ini adalah bentuk duka cita pemerintah terhadap tenaga medis yang berjuang dalam mengatasi pasien yang tertular Covid-19 di tanah air.

Fadjroel mengatakan, pemerintah juga menyampaikan duka cita mendalam kepada keluarga para tenaga medis yang wafat tersebut, serta kepada rekan sejawat seprofesi yang hingga saat ini masih berjibaku merawat pasien Covid-19.

“Tanpa kenal lelah, dengan panggilan kemanusiaan tanpa sekat apapun, seluruh tenaga medis telah berjasa dalam menangani pandemi Covid-19 dengan penuh dedikasi dan profesional,” katanya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

24 mins ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

8 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

8 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

18 hours ago