Categories: Nasional

Hasil UTBK-SBMPTN Diumumkan, 167.653 Peserta Lolos Seleksi

KalbarOnline.com – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengungkapkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) 2020. Terdapat 167.653 peserta yang lolos seleksi UTBK-SBMPTN.

“Yang lulus 167.653 peserta. Kalau dipersentasikan jumlahnya 23,87 persen (dari total 662.404). Ini berarti kurang lebih keketatan secara nasional satu banding lima,” jelas Ketua Tim Pelaksana LTMPT, Mohammad Nasih, dalam telekonferensi pers, Jumat (14/8).

Dia pun membeberkan secara detil kelulusan peserta berdasarkan kategori. Mulai dari peserta reguler hingga peserta Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K).

“Dari peserta reguler atau yang non KIP-K dari 546.370 peserta, yang lulus 123.099 atau jika dipersentase 22,53 persen,” jelasnya.

Untuk peserta KIP-K yang lolos sebanyak 44.554 dari 156.050 pendaftar. Adapun, tingkat kelulusan peserta KIP-K sebesar 28,55 persen.

“Pendaftar yang di politeknik yang ikut serta SBMPTN, dari 1.453 pendaftar, yang lulus 638 peserta atau 43,91 persen. Ini juga menggembirakan. Mereka yang awalnya di SMK, maka orientasinya harus diarahkan di poltek-poltek yang ada,” ungkapnya.

Kemudian, untuk pendaftar dari kategori paket C, dari 1.282 pendaftar, yang lolos UTBK-SBMPTN berjumlah 203 atau 15,83 persen. “Pendaftar yang merupakan kawan-kawan disabilitas, keseluruhan 531 peserta disabilitas diterima 83 peserta sehingga persentasenya 15,63 persen,” tutup dia.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

51 mins ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago