Categories: Nasional

Alami Peningkatan, Positif Covid-19 di Indonesia Capai 135.123 Kasus

KalbarOnline.com – Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia masih mengalami peningkatan. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan pada Jumat (14/8) terjadi penambahan kasus sebanyak 2.307 kasus.

Total kasus Covid-19 di Indonesia kini mencapai 135.123. Data ini dihimpun sejak Kamis (13/8) pukul 12.00 hingga Jumat (14/8) pukul 12.00 WIB.

Sementara itu, pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh mengalami peningkatan sebanyak 2.060 pasien.

Sehingga total pasien negatif atau sembuh menjadi 87.558 orang.

Selain itu, pasien yang meninggal dunia pada hari ini juga mengalami peningkatan sebanyak 53 orang meninggal dunia. Totalnya 6.021 nyawa telah melayang akibat virus korona atau Covid-19.

Sementara itu, Kementerian Kesehatan melaporkan masih ada 75.527 kasus suspek di Indonesia. Data diambil dari 481 kabupaten/kota yang tersebar di 34 provinsi.

Berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Nomor HK.01.07/Menkes/413/2020 tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), suspek merupakan istilah pengganti untuk pasien dalam pengawasan (PDP).

Seseorang disebut suspek Covid-19 jika mengalami infeksi saluran pernapasan akut (ISPA). Kemudian pada 14 hari terakhir sebelum timbul gejala memiliki riwayat perjalanan atau tinggal di negara/wilayah Indonesia yang melaporkan transmisi lokal. (*)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Data Januari – Mei 2024, 15 Tersangka Narkoba di Kapuas Hulu Didominasi Anak Muda

KalbarOnline, Putussibau - Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resor Kapuas Hulu, IPTU Jamali mengungkapkan, bahwa pihaknya…

4 hours ago

Wakili Bupati, Absalon Buka Sosialisasi dan Rakor Persiapan Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Staf Ahli Bupati Ketapang bidang Kemasyarakatan dan SDM, Absalon membuka…

4 hours ago

Terbang ke Jakarta, Sekda Kapuas Hulu Rapat Bersama Dirjen Kemendagri, Bahas Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa

KalbarOnline, Jakarta - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri rapat koordinasi dan konsultasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemuda Ambil Bagian Turunkan Angka Stunting Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson mengapresiasi niat baik dan usaha dari para…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Pimpin Rapat Gerakan Orang Tua Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat Gerakan Orang Tua…

4 hours ago

Pj Wali Kota Imbau Sekolah Gelar Acara Perpisahan Secara Sederhana

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengimbau sekolah-sekolah khususnya SD dan SMP…

5 hours ago