Categories: Teknologi

Gandeng Intel, MediaTek Bakal Hadirkan 5G di Perangkat PC

KalbarOnline.com – MediaTek resmi mengumumkan kemitraan dengan Intel untuk menghadirkan teknologi 5G di PC berwujud modem. Modem tersebut adalah MediaTek T700 5G yang diklaim akan menghadirkan konektivitas 5G di PC dengan menggunakan prosesor Intel. Dalam pengujian real time, MediaTek juga menyebut pihaknya berhasil melakukan panggilan 5G standalone (SA) dalam skenario pengujian yang dilakukannya.

Selain itu, dilaporkan Intel telah berhasil melakukan integrasi, validasi, dan pengembangan optimasi platform sistem untuk pengalaman unggul bagi pengguna .

“Kemitraan kami dengan Intel merupakan perpanjangan dari bisnis 5G mobile kami yang terus berkembang, dan merupakan sebuah peluang pasar bagi MediaTek untuk masuk ke dalam pasar PC,” kata Joe Chen, Presiden MediaTek melalui keterangan resminya. “Dengan pengalaman Intel yang kaya dalam PC dan teknologi modem 5G canggih dari MediaTek, kami akan menghadirkan pengalaman 5G terbaik bagi para pelanggan,” lanjutnya.

Dalam kesempatan tersebut, Chris Walker, pejabat penting di Intel lainnya menyebut kesuksesan sebuah kemitraan diukur oleh eksekusi, dan pihaknya sangat senang melihat perkembangan cepat yang dilakukan bersama MediaTek dalam solusi modem 5G.

“Dibangun di atas dasar kepemimpinan 4G/LTE kami di PC, 5G akan semakin mengubah cara kita terhubung, berkomputasi dan berkomunikasi. Intel berkomitmen meningkatkan kemampuan-kemampuan tersebut di PC-PC terbaik di dunia,” ungkapnya.

Modem MediaTek T700 sendiri dikatakan mendukung arsitektur 5G Sub-6 non-standalone dan standalone untuk menghadirkan kecepatan yang lebih tinggi dan konektivitas yang lebih andal. Di manapun konsumen berada, mereka disebut bisa menjelajah web, stream, dan bermain game di kecepatan 5G yang ultracepat.

Modem MediaTek juga diklaim sangat efisien, memperpanjang umur baterai di laptop sehingga konsumen tidak perlu terlalu sering mengisi ulang batere. Adapun perangkat laptop yang menggunakan solusi modem 5G MediaTek dan Intel diharapkan hadir pada awal 2021.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sutarmidji dan Ria Norsan Sepakat Kembali Berpasangan di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan sepakat…

3 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Ngopi Pagi di Aming Kenakan Kaos “Bersama Lanjutkan”

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan tertangkap…

4 hours ago

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

9 hours ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

11 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

11 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

11 hours ago