Categories: Nasional

Pasien Covid-19 di Secapa AD Tersisa 71 Orang

KalbarOnline.com – Angka kesembuhan pasien Covid-19 di Sekolah Calon Perwira TNI Angkatan Darat (Secapa AD) Bandung, Jawa Barat semakin meningkat. Jumlah pasien positif terus berkurang, hanya menyisakan sebagian kecil yang belum sembuh.

Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Nefra Firdaus mengatakan, dari hasil swab lanjutan kepada pasien di Secapa AD hingga 7 Agustus 2020, bertambah lagi 21 pasien yang dinyatakan sembuh.

“Jadi dari total 1.308 pasien positif Covid-19 di Secapa AD, pada pagi ini sudah berkurang 1.237 orang atau 94,6 persen sudah menjadi negatif. Tinggal 71 orang atau 5,4 persen masih positif,” kata Nefra kepada wartawan, Sabtu (8/8).

Sementara itu, TNI AD juga masih melanjutkan program plasma darah untuk pasien Covid-19 bergejala berat. Sampai saat ini sudah 43 perwira mantan Secapa AD yang melakukan donor plasma darah di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.

“Proses screening gelombang berikutnya masih terus berjalan,” jelas Nefra.

Diketahui, Secapa AD SEMPAT menjadi kluster baru Covid-19. pada Kamis (9/7), Secapa AD menjadi salah satu penyumbang pasien Covid-19 terbanyak di wilayah Jawa Barat.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menteri AHY Serahkan 136 Sertifikat Tanah Elektronik, Gedung Sate dan Lapangan Gasibu Kini Lebih Berkepastian Hukum

KalbarOnline, Bandung - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

4 mins ago

Pelayanan Radioterapi RSUD Soedarso Resmi Beroperasi Agustus 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelayanan radioterapi untuk penyakit kanker di RSUD dr. Soedarso diperkirakan dibuka mulai…

5 hours ago

Polres Sekadau Gelar Konferensi Pers Tindak Pidana KDRT Berujung Kematian Ibu Kandung

KalbarOnline, Sekadau - Kepolisian Resor (Polres) Sekadau menggelar konferensi pers terkait pengungkapan kasus perkara tindak…

5 hours ago

Polres Sekadau Amankan Pelaku Penyalahgunaan BBM Bersubsidi di Nanga Mahap

KalbarOnline, Sekadau - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sekadau berhasil mengamankan seorang pelaku tindak pidana…

5 hours ago

Kurangi Sampah Plastik, Kadisporapar Windy Terus Galakkan Gerakan Kalbar Membawa Tumbler

KalbarOnline, Pontianak - Kadisporapar Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari terus menggalakkan Gerakan Kalbar Membawa Tumbler,…

5 hours ago

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

22 hours ago