Categories: Teknologi

Samsung Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra Meluncur, Segini Harganya

KalbarOnline.com – Pada Rabu (5/8), Samsung secara resmi menggelar acara Galaxy Unpacked untuk memperkenalkan rangkaian inovasi-inovasi produk terbaru. Salah satu produk yang ditunjukkan pada acara yang digelar secara daring dari Korea Selatan itu adalah perangkat smartphone flagship baru yang dinanti-nanti yakni Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra.

Untuk perangkat Samsung Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra di Indonesia, seperti biasa, pasar Indonesia kebagian perangkat dengan chipset Exynos yakni Exynos 990. Sementara untuk beberapa pasar lainnya yang sudah mendukung 5G, handset Note 20 Series hadir dengan chip Qualcomm Snapdragon 865 Plus yang sudah mendukung 5G.

“Untuk Samsung Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra di Indonesia seperti biasa kebagian chipset Exynos. Sementara yang Qualcomm untuk pasar lainnya seperti biasa dan yang sudah mendukung 5G dengan Snapdragon 865 Plus,” ungkap Product Manager Samsung Mobile SEIN Verry Octavianus Wijaya di acara ekslusif media hands on Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra di Jakarta, Kamis (6/8).

Bagi konsumen Indonesia yang menginginkan smartphone yang diklaim paling powerful untuk mendukung produktivitas ini, Galaxy Note 20 series dapat langsung dipesan mulai tanggal 6 Agustus hingga 19 Agustus mendatang. Galaxy Note 20 akan dibanderol dengan harga Rp 14.499.000 dan konsumen yang mengikuti program pra penjualan akan mendapatkan e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds Plus senilai Rp 2.399.000.

Sementara untuk Galaxy Note 20 Ultra untuk varian storage 256 GB dibanderol dengan harga Rp 17.999.000. Varian storage 512 dibanderol dengan harga Rp 19.999.000. Setiap konsumen yang mengikuti program pra penjualan Galaxy Note 20 Ultra akan mendatkan e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds Live senilai Rp 2.599.000.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

8 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

8 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

8 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

9 hours ago