Categories: Sport

Masih Khawatir, Mantan No 1 Dunia dan Juara Bertahan Memilih Mundur

KalbarOnline.com – Satu lagi kontestan penting grand slam Amerika Serikat (AS) Terbuka undur diri. Kali ini adalah sang juara bertahan tunggal putra, Rafael Nadal.

Petenis Spanyol tersebut menyatakan mundur karena mengaku masih khawatir terbang ke AS dalam situasi pandemi Covid-19 yang belum reda.

’’Ini adalah keputusan yang tidak pernah ingin aku ambil. Tapi kali ini aku ingin mengikuti kata hati. Untuk beberapa waktu ke depan aku tidak akan melakukan perjalanan ke mana-mana,’’ ucap petenis kidal tersebut melalui akun Twitter pribadinya.

Nadal melanjutkan, setelah memperhatikan kondisi terakhir, dia dan tim merasa persebaran Covid-19 belum bisa dikontrol. Angka penderitanya masih sangat tinggi. Terlebih di New York. Meski demikian, dia menyatakan respek setinggi-tingginya kepada federasi tenis AS (USTA) yang berkomitmen menyelenggarakan acara untuk menghibur fans melalui televisi.

Sebab, selain turnamen yang batal selama awal hingga pertengahan tahun, event yang baru dijadwal ulang pun terpaksa dibatalkan. Salah satunya, Madrid Open yang direskedul pada September.

’’Kita tahu bahwa berkurangnya kalender turnamen sangat barbar. Setelah empat bulan tidak ada event sama sekali, aku sangat berterima kasih kepada USTA yang memastikan AS Terbuka tetap berlangsung,’’ papar Nadal.

Tanpa Nadal, berarti daya tarik AS Terbuka tinggal petenis nomor satu dunia Novak Djokovic. Nama besar lain, Roger Federer sudah lebih dulu menyatakan tidak tampil.

So, ini adalah kali pertama dalam 21 tahun, sebuah grand slam tidak diikuti Nadal dan Federer sekaligus. Sebelumnya, hal itu terjadi pada 1999.

Pekan lalu, peringkat satu dunia sektor tunggal putri Ashleigh Barty lebih dulu menyatakan tidak akan ambil bagian di AS Terbuka tahun ini. Alasannya sama dengan Nadal.

Sebelumnya lagi, dua pekan lalu, petenis Swiss Stanislas Wawrinka juga sudah memastikan tidak berangkat ke New York.

Dalam entry list AS Terbuka yang dirilis Selasa lalu, Djokovic ditemani enam petenis 10 besar dunia. Di antaranya, peringkat ke-3 dunia Dominic Thiem, peringkat ke-5 Daniil Medvedev (sekaligus finalis tahun lalu), dan peringkat ke-6 Stefanos Tsitsipas.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

3 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

7 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

7 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

7 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

8 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

8 hours ago