Categories: Nasional

17 Ribu Formasi CPNS 2019 Kosong, Nilai Terbaik Kedua Bisa Isi Posisi

KalbarOnline.com – Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (BKN) Suharmen mengatakan, ada 17 ribu formasi jabatan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang kosong dalam penyelenggaraan seleksi CPNS 2019.

Kata dia, hal itu disebabkan adanya formasi yang tidak ada CPNS yang mendaftar, sedikit pendaftar hingga tidak lulus dari seleksi kompetensi dasar (SKD).

“17 ribu formasi kosong, ini konsekuensi ada yang daftar ngga lulus atau ngga ada yang daftar,” ungkapnya dalam telekonferensi pers, Rabu (5/8).

Namun, formasi tersebut tidak akan dibiarkan kosong begitu saja. Di mana lembaga yang terkait dengan formasi yang kosong itu dapat melakukan optimalisasi, dengan menempatkan para peserta yang nantinya lolos tes CPNS 2019.

“Apakah akan tetap kosong, belum tentu, karena diatur juga dalam peraturan MenPAN-RB, bahwa instansi bisa melakukan optimalisasi formasi, sehingga nanti bisa diisi,” terang dia.

Adapun, yang akan mengisi posisi tersebut ialah mereka yang memiliki nilai terbaik kedua, di mana peserta tersebut tidak mendapatkan formasi yang ia pilih. Namun, tentunya pendidikannya harus berkaitan dengan posisi yang akan diisi.

“Jadi nanti setelah nilai gabungan SKD dan SKB keluar, itu yang lolos kan dengan nilai terbaik, nah, peserta dengan nilai di bawahnya, itu bisa mengisi posisi formasi kosong,” jelasnya.

Seperti diketahui, tes SKB CPNS 2019 akan dilaksanakan pada 1 September hingga 12 Oktober mendatang dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Di mana sebelumnya sempat tertunda akibat pandemi Covid-19 melanda Indonesia.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

54 mins ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

2 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

2 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

2 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

2 hours ago

8 Puskesmas di Kubu Raya Terima Ambulans

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menyerahkan 8 unit mobil…

2 hours ago