Categories: Nasional

Sudah 10.023 Korban Meninggal di Italia Akibat Corona

KalbarOnline.com,
ROMA—Jumlah korban meninggal akibat virus corona di Italia sudah mencapai angka
10.023. Jumlah itu tiga kali lipat lebih di atas angka kematian di China yang
menjadi negara pertama yang terpapar virus mematikan ini.

Dalam 24 jam terakhir, ada 889 kematian di Italia. Sehari sebelumnya, Italia mencatat jumlah kematian harian terburuknya sejak kasus pertama ditemukan di negara tersebut yakni mencapai angka 969 orang.

Sekarang ada 92.472 kasus coronavirus di semenanjung, dengan 70.065 di antaranya aktif. Dari 70.065 itu, 3.856 berada dalam perawatan intensif dan 39.533 berada dalam isolasi diri. Sebanyak 12.384 telah pulih.

Legenda AC Milan, Andriy Shevchenko mengatakan,
wabah ini sangat menakutkan. Namun, ia percaya Italia bisa bangkit. “Saya
ingin memberi hormat kepada semua orang Italia, saya selalu dekat dengan Anda
dan. Saya mengirim Anda semua pelukan. Forza Italia, kita bisa melakukan
semuanya bersama-sama,” katanya kepada Sky Sport Italia seperti dikutip dari
Football Italia.

Pria 43 tahun itu mengatakan, pandemi ini
seperti kecelakaan nuklir di pembangkit listrik Chernobyl pada tahun 1986. “Saya
mengalami situasi yang sangat mirip ketika saya berusia sembilan tahun dan
pembangkit listrik Chernobyl meledak. Itu adalah masa yang sulit. Satu-satunya
solusi adalah percaya pada keputusan pemerintah. Kami tidak harus melakukan
hal-hal bodoh, terutama tidak meninggalkan rumah,” ujarnya.

Ia menegaskan, virus ini bisa menyebar dengan
sangat cepat. Makanya, semua orang harus mawas diri. “Kami tidak tahu apakah
kami memiliki virus atau tidak, ada banyak orang yang dapat terinfeksi dan
membawa virus, terus menularkannya kepada orang lain tanpa gejala. Kita tidak
hanya harus memikirkan diri kita sendiri tetapi juga banyak orang lain yang
bisa kita jangkiti,” tandasnya. (amr)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

8 seconds ago

Sekda Alexander Letakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

10 mins ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

28 mins ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

29 mins ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

31 mins ago

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

7 hours ago