Categories: Kabar

Jemaah Tabligh yang Diisolasi di Masjid Kebun Jeruk Dipindah ke RS Darurat Wisma Atlet

KalbarOnline.com – 208 jemaah yang diisolasi di Masjid Kebon Jeruk, Jakarta Barat, dibawa ke Rumah Sakit Darurat Virus Corona atau Covid-19, Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat secara berangsur sejak Sabtu (28/3/2020) tadi malam.

Hal itu disampaikan Kasdam Jaya sekaligus sebagai Wakil Kogasgabpad Konfirmasi, Brigjen TNI Muhammad Saleh, dalam keterangan tertulisnya kepada Wartawan.

“Info yang diterima dari Pemkot Jakbar, pasien seluruhnya ada 208 orang, terdiri dari 106 WNI dan 102 WNA,” katanya.

Namun, kata Saleh, 5 dari 102 Warga Negara Asing (WNA) tersebut langsung kembali ke negaranya, Palestina.

“Lima WNA dari Palestina akan segera kembali ke negaranya, sehingga yang dirujuk ke RSD sebanyak 203 pasien,” ucap Saleh.

Pemindahan jemaah yang kini berstatus orang dalam pemantauan (ODP) tersebut diakomodasi Pemerintah Kota Jakarta Barat dengan bus wisata. Pemindahan jamaah ke RS Darurat Wisma Atlet akan dituntaskan hingga Minggu.

Diberitakan sebelumnya, ratusan jamaah Masjid Jami Kebon Jeruk berstatus orang dalam pemantauan (ODP), setelah tiga WNI diduga terpapar virus corona dan dibawa ke RS Darurat Wisma Atlet terlebih dahulu.

Sebanyak tiga orang itu terdiri atas seorang warga Sumatera Utara dan dua orang asal Aceh.

Sejauh ini, sebanyak 335 pasien dirawat inap di rumah sakit darurat untuk penanganan Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, terhitung hingga Sabtu, pukul 13.00 WIB.

Dari jumlah tersebut, 80 orang dinyatakan positif, sedangkan 216 lainnya pasien dalam pengawasan (PDP) dan 39 lainnya ODP. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

11 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

14 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

15 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

15 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

16 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

16 hours ago