Categories: Kubu Raya

Partai Nasdem dan Paradigta Edukasi Warga Korpri Buat Cairan Disinfektan

KalbarOnline, Kubu Raya – Sebanyak tujuh Rukun Tetangga (RT) di komplek Korpri Desa Sungai Raya Dalam, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya dilakukan sterilisasi dengan cairan disinfektan. Aksi penyemprotan disinfektan tersebut diinisiasi oleh Partai Nasdem dan alumni Paradigta Kubu Raya.

Anggota DPRD Kubu Raya, Hj. Ida Suryani mengatakan, penyemprotan disinfektan bertujuan mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) di lingkungan warga.

“Target penyemprotan disinfektan, bukan hanya rumah ibadah dan fasilitas-fasilitas umum. Namun juga dari rumah ke rumah warga,” terangnya, ditemui di Masjid Nurhidayatullah, Komplek Korpri Serdam, Kamis (26/3/2020).

Menurutnya penyemprotan disinfektan dilakukan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona. Dengan demikian, dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk membantu Pemerintah dengan cara mandiri membuat cairan disinfektan.

“Di sini kita juga telah mensosialisasikan bagaimana caranya membuat cairan disinfektan. Kita berharap masyarakat bisa menyemprot rumahnya dengan cara mandiri,” imbaunya lagi.

Sementara Ketua RW 07 Komplek Korpri, Turiman mengatakan ada 780 Kepala Keluarga di tujuh RT yang dilakukan penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebaran virus Corona. Membawahi masing-masing RT, Turiman menuturkan rasa terima kasihnya kepada pihak-pihak yang terlibat aksi kemanusiaan ini.

“Ini juga menjadi harapan kita sekalian, semoga keluarga-keluarga kita tidak terpapar dengan virus ini,” harapnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

8 mins ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

10 mins ago

Honda Vario 125: Pilihan Skutik Tangguh dan Stylish di Indonesia

KalbarOnline - Honda Vario 125 menjadi salah satu skuter matik yang paling diminati di Indonesia.…

11 mins ago

Peugeot Django 150: Pilihan Skuter Mewah dengan Mesin 150 cc untuk Penggemar Mobilitas Urban

KalbarOnline - Industri otomotif di Indonesia terus berkembang pesat, dengan banyaknya varian kendaraan yang ditawarkan…

14 mins ago

Mobil Listrik Cina Akan Kuasai Sepertiga Dunia, Bagaimana Potensi di Indonesia?

KalbarOnline - Mobil listrik buatan Cina sedang mengalami peningkatan pesat dalam popularitasnya di seluruh dunia.…

28 mins ago

Masa Depan IMD: Tesla Pertama dan Toyota Turun Ranking ke-11

KalbarOnline - Apakah industri otomotif siap menghadapi masa depan yang semakin dinamis? Ini adalah pertanyaan…

32 mins ago