Categories: Nasional

Ibu Jokowi Wafat, PDIP Sulsel: Beliau Berhasil Lahirkan Pemimpin Bangsa

KalbarOnline.com, MAKASSAR– Duka atas atas wafatnya Ibu dari Presiden Joko Widodo, ikut dirasakan pengurus DPD PDIP Sulsel.

Melalui Sekretaris DPD PDIP Sulsel, Rudy Pieter Goni. Pengurus dan seluruh kader di Sulsel memberikan ucapan belasungkawa atas kepergian Sudjiatmi Notomiharjo.

“Ibunda yang luar biasa, yang telah melahirkan pimpinan bangsa seperti Pak Jokowi. Menjadi pengusaha , kemudian wali kota, gubernur, serta presiden RI 2 periode,” kata Rudy kepada fajar.co.id, Rabu malam (25/03/2020).

Rudy menyebutkan keberhasilan sosok Joko Widodo tentu tak lepas dari peran besar ibunda Bapak Presiden.

“Kami PDIP Sulsel sangat berduka dan memohon doa dari seluruh rakyat Sulsel agar Pak Presiden tabah dan ikhlas apalagi dalam kondisi bangsa seperti ini,” ungkapnya.

Diketahui Kabar duka menyelimuti istana, Ibunda Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo, meninggal dunia di Solo pada pukul 16.45 WIB, sore tadi.

“Iya, betul. Saya juga mendapatkan info tersebut dari sekretaris pribadi Bapak (Jokowi),” kata Juru Bicara Presiden Bidang Sosial, Angkie Yudistia. (mirsan/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

5 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

5 hours ago

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

9 hours ago

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

11 hours ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

11 hours ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

11 hours ago