Categories: Nasional

Tanggap Darurat Covid-19, Mendagri Tito Karnavian Minta Pilkades Serentak Ditunda

KalbarOnline.com,JAKAERTA– Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengeluarkan surat Saran Penundaan Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Serentak dan Pemilihan Kepala Desa Antarwaktu (PAW). Surat itu bernomor 141/2577/SJ yang ditujukan kepada Bupati maupun Walikota di seluruh Indonesia.

Surat tersebut dikeluarkan dalam rangka menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo terkait penanganan virus korona atau Covid-19. Sebab hingga kini sejumlah Pemerintah Daerah tengah siaga dan menetapkan tanggap darurat Covid-19.

“Menunda penyelenggaraan Pemilihan Kepala Desa serentak maupun Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu (PAW) sampai dengan dicabutnya penetapan status keadaan tertentu darurat bencana wabah penyakit akibat virus korona di Indonesia oleh pihak yang berwenang,” kata Tito dalam surat edarannya, Minggu (25/3).

Mantan Kapolri ini pun menyebut, proses tahapan dan pencalonan kepala desa puj harus ditunda. Tito tak menginginkan adanya kegiatan mengumpulkan orang banyak seperti kampanye calon maupun pemungutan suara untuk dapat ditunda.

“Penundaan dilakukan sampai dicabutnya penetapan status keadaan darurat bencana wabah penyakit akibat virus korona di Indonesia,” tegas Tito.

Tito pun meminta kunjungan kerja maupun penerimaan tamu kepada kepala desa untuk sementara harus ditunda. Hal ini sebagai upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Berkaitan dengan protokol Nasional penanggulangan bahaya Covid-19 agar hal yang berkaitan dengan kunjungan kerja pada Kepala Desa atau menerima kunjungan dan ke daerah Iain ditangguhkan dengan waktu yang akan diinformasikan kembali,” pungkasnya. (JPC)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

4 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

5 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

5 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

5 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

24 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago