Categories: Ketapang

Jumlah ODP Semakin Meningkat, Kadis Kesehatan Ketapang Minta Warga Kurangi Aktivitas Diluar Rumah

KalbarOnline, Ketapang – Jumlah kasus orang dalam pemantauan (ODP) Covid-19 di Kabupaten Ketapang terus meningkat. Dari jumlah sebelumnya terdapat 17 orang, saat ini telah bertambah 7 orang. Sehingga total jumlah ODP Covid-19 di Ketapang menjadi 24 orang, Rabu (25/3/2020).

Juru Bicara Gugus Tugas Posko Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Ketapang, Rustami mengatakan kalau 7 ODP tersebut berasal Kevama Delta Pawan, Muara Pawan, Air Upas dan Sandai.

“Hari ini total ODP di Ketapang sebanyak 24 orang bertambah 7 orang,” katanya, Rabu (25/3/2020).

Rustami menyebutkan, 7 orang ODP yang baru ini berdasarkan hasil penelusurannya, mereka baru saja pulang berkunjung dari daerah Pontianak, Surabaya dan Bogor. Mereka saat ini menjalani isolasi.

“Terdiri dari 4 orang laki-laki usia 22, 18, 53 dan 45 tahun, serta 3 orang perempuan usia 22,36 dan 23 tahun,” ungkapnya.

Untuk itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang ini meminta agar warga untuk mengurangi aktivitas di luar rumah. Namun, bagi warga yang memang harus keluar rumah, diharapkan dapat melaksankan prosedur kesehatan yang dianjurkan pemerintah untuk menghindari penyebaran virus Covid-19.

“Kami mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Ketapang semua, bahwa kita tetap melaksanakan untuk selalu stay di rumah dan tidak di luar dengan keperluan yang tidak perlu,” imbaunya.

Selain itu, Ia juga berharap agar warga senantiasa menjaga kesehatan melalui perilaku hidup bersih dan sehat dengan selalu mencuci tangan dengan sabun dan selalu istirahat yang cukup serta makan makanan bergizi dan banyak minum air putih. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

22 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

34 mins ago

Kalbar Dukung Daud Yordan Rebut Titel Juara Dunia ke-4 pada September Mendatang

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalbar, Harisson menerima kunjungan dari petinju dunia asal Kalimantan Barat,…

35 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Asosiasi Dosen Indonesia Bersama Membangun Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memberikan sambutan pada acara Pelantikan Dewan Pengurus…

38 mins ago

Bukan Tidak Mungkin, Windy Sebut Anak Stunting Pun Bisa Jadi Presiden di Masa Depan

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi…

41 mins ago

Maknai Kebangkitan Nasional dengan Membuka Ruang Imajinasi Peradaban

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional…

43 mins ago