Categories: Kabar

BAZNAS Bangun Ruang Isolasi Observasi untuk Suspect Covid-19

KalbarOnline.com – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) membangun ruang isolasi observasi untuk masyarakat yang mendatangi Rumah Sehat BAZNAS dalam keadaan sakit yang mengarah terjangkit virus Corona atau suspect Covid-19. Ruangan ini digunakan sebagai ruang isolasi observasi sementara sebelum dibawa ke rumah sakit rujukan penanganan Covid-19.

Kepala Lembaga Program BAZNAS, Dr. Reza Ramdhoni mengatakan ruang isolasi observasi Rumah Sehat BAZNAS ditempatkan terpisah dengan ruangan lain, namun tetap berdekatan dengan ruang UGD. Sehingga jika terjadi kegawatan pada suspect Covid-19 dapat dilakukan penanganan yang cepat dan tepat.

 “Pembangunan ruang isolasi observasi oleh Rumah Sehat BAZNAS ini adalah mencegah kemungkinan terburuk manakala banyak kelompok miskin yang rentan kemudian mengalami gejala sakit dan mendatangi klinik-klinik yang bukan klinik rujukan. Hal ini membuat proses penularan akan makin tinggi manakala rumah sakit kecil, klinik, tidak memiliki ruang isolasi observasi. Oleh sebab itu BAZNAS berinisiatif membangun  ruang isolasi observasi di beberapa Rumah Sehat BAZNAS di Indonesia,” ucapnya.

Reza menambahkan ruang isolasi observasi merupakan bentuk peningkatan kewaspadaan dari Rumah Sehat BAZNAS mengingat masifnya peningkatan angka positif Covid-19 di Indonesia.

“Keberadaan ruang isolasi observasi ini penting untuk pencegahan karena setiap rumah sakit atau klinik harus siap kedatangan pasien suspect Covid-19. Jika memungkinkan BAZNAS akan menambah jumlah ruang isolasi observasi,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Utama BAZNAS, M Arifin Purwakananta menyampaikan langkah pembangunan ruang isolasi observasi utamanya dapat melindungi mustahik maupun kelompok rentan lainnya terjangkit Covid-19 saat berobat ke Rumah Sehat BAZNAS.

“Kami berharap makin banyak rumah sakit yang juga bisa memiliki ruang isolasi observasi seperti yang dibangun oleh BAZNAS,” tuturnya.

Selain ruang isolasi observasi Rumah Sehat BAZNAS juga membekali tim medis yang bertugas dengan peralatan yang sesuai dengan standar keamanan untuk penanganan Covid-19 seperti Set baju coverall, Masker N95, sepatu boot, sarung tangan steril, ticked and long gloves, nurse cap, Goggle, dan Face Shield.

Saat ini ada lima Rumah Sehat BAZNAS yang telah menyediakan ruang isolasi observasi Covid-19, diantaranya Rumah Sehat Yogyakarta, Sidoarjo, Makassar, Pangkal Pinang dan Parigi Moutong.[ab]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

7 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

7 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

8 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

9 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

13 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

13 hours ago