Categories: Nasional

Penyakit Jantung pada Wanita, Ini 7 Pemicunya

KalbarOnline.com– Penyakit jantung masih menjadi gangguan kesehatan yang paling banyak menyebabkan kematian di seluruh dunia. Penyakit ini bisa terjadi pada siapa saja, namun lebih sering ditemukan pada pria.

Salah satu alasan yang mendasari banyaknya penyakit jantung pada wanita adalah gejalanya yang cenderung sulit dideteksi. Selain karena alasan tersebut, ada pula kondisi lain yang bisa menjadi penyebab sakit jantung pada wanita.

Faktor Pemicu Penyakit Jantung pada Wanita

Berikut ini adalah beberapa kondisi yang bisa menjadi penyebab sakit jantung pada wanita:

Diabetes

Wanita dengan diabetes akan lebih mudah mengalami penyakit jantung dibandingkan dengan pria yang diabetes.

Parahnya, pasien diabetes juga akan mengalami perubahan sensasi dalam merasakan sakit. Jadi, penyakit jantung terjadi, pasien diabetes cenderung tidak akan menyadari gejalanya sehingga bisa berujung pada kondisi yang fatal.

Merokok

Merokok dapat meningkatkan risiko penyakit jantung pada wanita. Di samping itu, wanita yang merokok juga memiliki risiko yang lebih tinggi untuk mengalami penyakit strok dan kondisi berbahaya lainnya.

Kurangnya Aktivitas Fisik

Penelitian yang ada mengatakan bahwa wanita tidak lebih aktif secara fisik dibandingkan dengan pria. Padahal, kurangnya aktivitas fisik merupakan salah satu faktor risiko mayor untuk penyakit jantung.

Kesehatan Mental dan Depresi

Stres dan depresi lebih memengaruhi kesehatan jantung pada wanita dibandingkan dengan pria.

Selain itu, gangguan kesehatan mental tersebut juga membuat wanita lebih sulit untuk menjalani gaya hidup yang sehat ataupun mengikuti rekomendasi pengobatan yang ada.

Menopause

Rendahnya hormone estrogen setelah menopause akan meningkatkan risiko penyakit jantung pada wanita.

Komplikasi Kehamilan

Beberapa komplikasi kehamilan seperti diabetes dan tekanan darah tinggi bisa terus ‘menempel’ pada wanita meski dirinya telah melewati masa hamil. Kedua penyakit tersebut adalah cikal bakal terjadinyap penyakit jantung.

Riwayat Keluarga

Wanita yang memiliki anggota keluarga dengan riwayat penyakit jantung, lebih mungkin untuk ‘mewariskan’ kondisi yang sama di kemudian hari.(klikdokter/jpnn/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

18 mins ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

2 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

3 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

3 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

3 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

3 hours ago