Categories: HeadlinesPontianak

ODP Covid-19 di Kalbar Bertambah di Sambas Terbanyak, Jumlah PDP Jadi 38 Orang

KalbarOnline, Pontianak – Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) Covid-19 di Provinsi Kalimantan Barat terus bertambah. Pada Senin malam pukul 21.00 WIB, angka ODP di Kalbar telah mencapai angka 1.721 orang dengan jumlah terbanyak di Kabupaten Sambas yakni 443 orang.

Adapun rincian ODP Covid-19 di Kalbar hingga pukul 21.00 WIB berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar, Pontianak sebanyak 149 orang, Sanggau sebanyak 133 orang, Sintang sebanyak 318 orang, Melawi sebanyak 39 orang, Singkawang sebanyak 108 orang, Mempawah sebanyak 26 orang, Kubu Raya sebanyak 137 orang, Sambas sebanyak 443 orang, Kapuas Hulu sebanyak 33 orang.

Kemudian Sekadau sebanyak 226 orang, Bengkayang sebanyak 1 orang, Landak sebanyak 69 orang, Ketapang sebanyak 13 orang dan Kayong Utara sebanyak 26 orang.

Sementara, sampai saat ini sudah ada 38 pasien dalam pengawasan (PDP) dan dirawat di ruang isolasi dengan rincian 12 orang keluar, 25 orang masih diisolasi, 1 orang pasien meninggal (menunggu hasil lab) dan 23 orang menunggu hasil lab.

Sebaran pasien dalam pengawasan tersebut di antaranya, 5 orang di RSUD Soedarso (4 Menunggu Hasil – 1 Terkonfirmasi), 6 orang di RSUD Abdul Aziz (5 Menunggu Hasil – 1 Terkonfirmasi), 1 orang di RSUD Pemangkat (1 Menunggu Hasil), 3 orang di RSUD Sambas (3 Menunggu Hasil).

Kemudian 2 orang di RSUD Ade M Djoen (2 Menunggu Hasil), 2 orang di RS Kartika Husada (2 Menunggu Hasil), 1 orang di RSUD Melawi (1 Menunggu Hasil), 1 orang di RS Mitra Medika (1 Menunggu Hasil), 3 orang di RSUD Agoes Djam (3 Menunggu Hasil) dan 1 orang di RSUD Rubini (1 Menunggu Hasil). (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polisi Ungkap Kasus Pencurian Toko Ikan Hias di Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya -  Polres Kubu Raya berhasil mengungkap kasus pencurian sebuah toko ikan hias…

1 hour ago

Muda Mahendrawan Terima Rekomendasi PAN Maju Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat, Muda Mahendrawan mengambil surat rekomendasi dari Dewan…

3 hours ago

Kunker ke Manis Mata, Sekda Ketapang Bahas Soal Batas Wilayah Kabupaten Sukamara dan Lamandau Kalteng

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kecamatan Manis Mata,…

3 hours ago

Warga Kalis Terdampak Pembangunan Pile Slab Dua Teriak Minta Tolong Bupati Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Beberapa bulan lalu, pernah dilakukan aksi warga Kalis pemilik lahan yang…

3 hours ago

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

9 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

9 hours ago