Categories: Nasional

Status ODP Corona, Anggota DPRD Sulsel Minta Warga Jaga Kesehatan

KalbarOnline.com,MAKASSAR — Usai mengalami demam beberapa hari, anggota DPRD Sulsel Syamsuddin Karlos mengakui telah memeriksakan diri ke rumah sakit. Hasilnya, ia dinyatakan orang dalam pengawasan (ODP) corona.

Kepada FAJAR, Karlos menyampaikan telah menjalani pemeriksaan hingga diinapkan selama dua malam di RS Faisal Makassar. Setelah dinyatakan ODP Corona, politikus PAN ini mengikuti anjuran dokter untuk beristirahat total dan tidak keluar rumah.

“Saat ini saya sudah pulang ke rumah, tetapi dianjurkan tidak keluar rumah,” kata Karlos, Sabtu, (21/03/2020).

Dia sendiri menyampaikan riwayat perjalanannya lantaran baru kembali dari Jakarta beberapa pekan lalu. Termasuk bersama Sekda Sulsel dan anggota dewan lain berkonsultasi ke Kemendagri.

Secara khusus, Karlos meminta masyarakat untuk tidak malu ketika didiagnosa seperti dirinya. Lantaran bukan aib, bukan korupsi. Karlos berharap setiap orang terbuka soal informasi kesehatannya sehingga masing-masing pihak bisa menjaga diri.

“Saya juga minta masyarakat saat ini lebih baik di rumah, mau yang sakit atau tidak. Untuk antisipasi. Kalau ada gejala demam, segera ke dokter,” bebernya.

Soal diagnosa ODP Corona ini juga dibenarkan kolega Karlos, Andi Irwandi Natsir. Sebagai sesama anggota DPRD, dia memuji sikap sahabatnya itu lantaran secara terbuka mengakui statusnya sebagai ODP Corona di internal dewan.

“Jantan beliau, mengakui di grup WA DPRD. Memang seharusnya begitu, ini bukan aib sehingga kita semua bisa berjaga-jaga,” beber Irwandi.

Ketua Bappilu PAN Sulsel ini juga menyampaikan riwayat perjalanan Karlos beberapa pekan sebelumnya. Baginya, sikap antisipasi dan keterbukaan yang ditunjukkan Karlos mestinya diikuti masyarakat yang punya riwayat dan diagnosa serupa.

“Soal kenapa Pak Karlos diinapkan di RS Faisal, bukan di RS rujukan corona karena memang RS Wahidin saat ini full. Tapi kita percaya di Faisal juga menerapkan SOP yang ketat selama menangani Pak Karlos,” bebernya. (nur)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

7 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

7 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

10 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

10 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

12 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

12 hours ago