Categories: Kabar

Clean Up Selesai, Remediasi Radioaktif di Perum Batan Indah Terkendala Corona

KalbarOnline.com – Proses pembersihan lahan terpapar zat radioaktif di Perumahan Batan Indah, Kecamatan Setu, Tangerang Selatan (Tangsel), terkendala penyebaran virus covid 19.

“Secara teknis pekerjaan clean up sudah selesai, sekarang tinggal menunggu pernyataan dari Bapeten terkait clearance,” ungkap Kepala Bagian Humas Batan, Purnomo Sabtu (21/3/2020).

Menurutnya, setelah ada pernyataan Bapeten bahwa area terpapar di Perum Batan Indah, telah bersih dari zat radioaktif, maka selanjutnya akan dilakukan proses remediasi.

“Kami sudah menyiapkan skenario terkait remediasi, yang semula dijadwalkan hari Jumat kemarin, dimulai dengan pengukuran luasan lahan yang akan diuruk.  Namun karena adanya kebijakan WFH (work from home), maka untuk sementara waktu ditunda proses remediasinya. Mudah-mudahan hari Senin pengukuran dapat dilakukan dan selanjutnya, akan dilakukan pengurukan dan pengecoran dengan semen,” ucapnya.

Kadar paparan zatradioaktif di Perum Batan Indah, lanjut Purnomo saat ini, sudah hampir mendekati ambang batas normal. “Saya tidak hafal angkanya satu persatau setiap titik mas, tapi yang pasti angkanya sudah mendekati dengan background, dan apabila nanti dilakukan remediasi dipastikan akan normal kembali. Sampai terakhir sudah 888 drum berisi tanah dan vegetasi yang kami bawa ke PTLR,” tegasnya.[asa]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

1 hour ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

2 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

2 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

2 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

24 hours ago