Categories: Kabar

Cegah Covid-19, BAZNAS Semprot KRL dan Transjakarta

KalbarOnline.com – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) melalui BAZNAS Tanggap Bencana terus bergerak melakukan tindakan pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19 yakni dengan melakukan penyemprotan disinfektan ke area transportasi publik yakni di Stasiun Tebet, Jumat (20/3/2020).

Menurunkan 7 personel yang terdiri dari anggota dan relawan BAZNAS Tanggap Bencana, kegiatan penyemprotan diarahkan pada titik-titik yang sering dilalui oleh banyak orang, seperti peron dan ruang tunggu stasiun.

Kegiatan penyemprotan ini juga dibarengi dengan pengelapan untuk area yang sering disentuh oleh masyarakat seperti gagang pintu, kursi, dan pegangan tangga stasiun.

Kepala BAZNAS Tanggap Bencana, Dian Mandana Aditya Putri sesuai agenda, dalam dua minggu kedepan, area transportasi publik menjadi fokus utama penyemprotan setelah sebelumnya dilakukan penyemprotan di area publik, seperti masjid, mushola, dan sekolah.

“Stasiun merupakan salah satu tempat yang cukup rentan dalam hal penyebaran Covid-19. Banyaknya orang yang menggunakan fasilitas kereta juga kemungkinan besar membuat virus akan mudah menular,” ujarnya.

Tak hanya di area stasiun, lanjut Dian, tim BAZNAS Tanggap Bencana juga melakukan penyemprotan disinfektan di Halte TransJakarta Kampung Melayu. Pasalnya halte ini menjadi salah tempat yang cukup banyak orang-orang melakukan transit.

“Kami juga melakukan pensterilan di dalam bus TransJakarta seperti pengelapan kursi, besi penyangga, handle penumpang dan semua titik yang berpotensi tersentuh oleh penumpang. BAZNAS Tanggap Bencana akan terus berupaya untuk terus membuat gerakan dalam rangka mitigasi dan pencegahan covid-19,” ucapnya.

Selain pensterilan dengan disinfektan, BAZNAS Tanggap Bencana dalam kegiatan ini juga melakukan pembagian hand sanitizer kepada para penumpang KRL.

Sementara, Direktur BAZNAS, M Arifin Purwakananta menambahkan lonjakan korban yang semakin hari terus bertambah, membuat aksi pencegahan harus lebih ditingkatkan untuk menekan angka penyebaran.

“BAZNAS tidak akan berhenti berjuang membantu pemerintah dalam penanganan pencegahan bencana nasional non alam ini. Semoga kami bisa memberikan ikhtiar yang terbaik untuk melayani umat,” tuturnya.[ab]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

49 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

51 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

60 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago