Categories: Kabar

Puan Ngarep Layanan Tes Corona Gratis, Tugas Pemerintah Carikan Solusinya

KalbarOnline.com – Ketua DPR Puan Maharani meminta pemerintah menjamin ketersediaan bahan pokok sehingga tidak menimbulkan panic buying di masyarakat. DPR menurut Puan, mendukung penggunaan dana penanganan dan penanggulangan bencana untuk kegiatan penanggulangan virus Corona.

“Jangan sampai kita kehilangan momentum untuk mengatasi wabah ini. Karena itu DPR meminta pemerintah mempercepat upaya-upaya penanggulangan virus corona,” kata Puan di Jakarta, Kamis (19/3/2020).

Politisi PDI-Perjuangan ini menyatakan, negara harus betul-betul dirasakan kehadirannya oleh masyarakat dalam memimpin penanggulangan virus Corona yang ditunjukan dengan memperluas pelayanan pemeriksaan di area public seperti pasar, stasiun dan terminal.

Oleh karenanya, terang Puan, pemerintah hendaknya mempermudah masyarakat untuk mendapatkan informasi terkait Corona seperti peta sebaran kasus dan informasi layanan kesehatan.

“Pemerintah agar melakukan percepatan aksi seperti penyediaan alat tes virus Corona dalam jumlah massif yang disebar diberbagai titik pelayanan kesehatan masyarakat. Petugas medis aktif mendatangi wilayah yang rawan untuk melakukan tes tersebut sekaligus mempermudah akses masyarakat untuk melakukan tes virus Corona,” jelasnya.

“Pemerintah secepatnya mencari solusi agar layanan tes Corona ini bisa dilakukan secara gratis,” imbuhnya.[asa]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Hasil Kurasi Terbaru, 12 Desa Wisata di Kalbar Masuk Nominasi 300 Besar ADWI 2024, Ini Daftarnya

KalbarOnline, Pontianak - Berdasarkan hasil kurasi terbaru dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI,…

1 hour ago

Kota Pontianak Siap Meriahkan Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak akan turut berpartisipasi memeriahkan acara tahunan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

3 hours ago

Dua Kampung Wisata di Pontianak Masuk Nominasi ADWI 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah mengumumkan sedikitnya 500 desa…

3 hours ago

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

7 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

8 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

1 day ago