Categories: Kabar

Suami Vanesa Angel Positif Narkoba

KalbarOnline.com – Artis Vanessa Angel atau VA ditangkap bersama Bibi Ardiansyah diamankan pada Senin (16/3/2020) malam di kawasan Srengseng, Jakarta Barat terkait kasus penyalahgunaan Narkoba.

Berdasarkan hasilpemeriksaan, Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes. Pol. Audie S Latuheru menyebut suami Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah positif narkoba. Hal itu disampaikan langsung olehnya kepada wartawan pada Selasa (17/3/2020).

“Satu orang positif yang laki-laki si BB,” katanya di Polres Metro Jakarta Barat.

Sementara  hasil pemeriksaan Vanessa Angel, tidak ditemukan mengonsumsi obat-obatan terlarang.

“Negatif,” sambung Audie S Latuheru.

Ditanya mengenai status suami VA apakah akan ditahan atau naik status menjadi tersangka, Audie S Latuheru punya jawaban sendiri.

“Belum belum. Nanti dulu. Masih ada proses yang belum selesai,” tuturnya.

Seperti diketahui, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah diamankan pada Senin (16/3/2020) malam di kawasan Srengseng, Jakarta Barat. Dalam penangkapan itu, polisi juga turut meringkus asistennya, CL.

Hingga saat ini Vanessa, suami serta asistennya itu juga masih belum melalui proses pemeriksaan urine. Padahal polisi berhasil menyita 20 pil psikotropika.

Sebelumnya diberitakan, Vanessa dan Bibi ditangkap di kediamannya di kawasan Pos Pengumben, Srengseng, Jakarta Barat dengan beberapa barang bukti yang ditemukan saat penangkapan mereka.

Seorang sumber terdekat menyebutkan, Bibi sempat berteriak kencang saat diamankan pihak kepolisan. Usai dilakukan pemeriksaan secara menyeluruh, Vanessa dan Bibi dinyatakan positif mengonsumsi obat-obatan jenis psiktropika. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

4 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

4 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

4 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

4 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

5 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

6 hours ago