Categories: Nasional

35% Pemain dan Staf Valencia Positif Corona

KalbarOnline.com,
VALENCIA—Klub Sepak Bola Spanyol, Valencia mengeluarkan pengumuman mengejutkan
terkait virus corona. Mereka mengkonfirmasi bahwa 35% anggota skuat Los Che
positif terpapar virus corona.

Valencia dalam pernyataan resmi mereka mengatakan virus corona menyebar di antara anggota skuat termasuk staf setelah mereka melakukan perjalanan ke Milan, Italia, bulan lalu. Saat itu, Valencia mengunjungi Italia untuk menghadapi Atalanta di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Milan
sendiri dianggap sebagai salah satu wilayah yang dikonfirmasikan sebagai daerah
dengan risiko tinggi oleh otoritas Italia beberapa hari setelah pertandingan
tersebut. Dengan pengumuman ini, maka Valencia menjadi klub sepak bola Spanyol
pertama yang melaporkan adanya kasus infeksi coronavirus.

“Meskipun
langkah-langkah ketat dilakukan oleh klub setelah pertandingan, hasil terbaru
ini menunjukkan bahwa paparan yang melekat pada pertandingan tersebut telah
menyebabkan tingkat tes positif sekitar 35%,” demikian pernyataan Valencia
dikutip dari NDTV.

Menurut Valencia, mereka yang terpapar kini melakukan isolasi di rumah. “Semua
kasus tidak menunjukkan gejala dan mereka yang terlibat saat ini terisolasi di
rumah, menerima penilaian medis dan melaksanakan rencana pelatihan yang telah
dijadwalkan,” jelas Valencia.

Pada hari Minggu waktu setempat, Valencia mengumumkan bahwa lima pemain dan
staf klub dinyatakan positif COVID-19, termasuk bek Argentina Ezequiel Garay. Spanyol
sendiri merupakan negara yang terkena dampak terburuk kedua di Eropa setelah
Italia. Sejauh ini, Spanyol sudah mencatat lebih dari 9.100 kasus dan 309
kematian.

Selain
Valencia, Barcelona juga sempat mengunjungi Italia untuk menghadapi Napoli.
Namun, sejauh ini, tidak ada laporan dari kondisi Lionel Messi dan kawan-kawan.
Napoli sendiri sejauh ini belum merilis adanya pemain atau staf mereka yang
positif corona. (amr)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago