Categories: Nasional

Menhub Diisukan Terjangkit Corona, Jubir Pemerintah Mengaku Tak Tahu

KalbarOnline.com — Beredar isu bahwa Budi Karya Sumadi terduga terjangkit virus korona. Pasalnya, pria yang menjabat sebagai Menteri Perhubungan (Menhub) ini tengah dirawat karena menderita sakit.

Menanggapi hal tersebut, Juru Bicara Pemerintah untuk Virus Korona Achmad Yurianto menegaskan, Budi Karya belum tentu terjangkit virus korona. “Jadi, masih belum positif,” ujar pria yang akrab disapa Yuri di Kantor BNPB, Jakarta, Sabtu (14/3).

Ketika dikonfirmasi JawaPos.com (Grup FAJAR), Yuri mengatakan, tidak tahu bahwa Budi Karya terpapar virus corona. “Enggak tahu saya,” katanya.

Yuri menegaskan, sampai saat ini dirinya belum mendapatkan informasi detail mengenai kondisi Budi Karya. “Belum. Belum ada berita apa-apa,” ungkapnya.

Sementara Staf Khusus Kementerian Perhubungan, Adita Irawati mengatakan bahwa Budi Karya sedang dirawat di rumah sakit. Namun, bukan karena terjangkit virus corona, melainkan tifus dan asma.

“Mengenai kondisi kesehatan Menteri Perhubungan RI, berikut ini disampaikan bahwa Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi tengah dalam perawatan di rumah sakit karena penyakit tifus dan asma yang sudah lama diderita,” kata Adita.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

4 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

4 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

6 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

6 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

8 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

8 hours ago