Categories: Kabar

Putri Wapres Maruf Bakal Bersanding dengan Asda I Tangsel di Pilkada 2020?

KalbarOnline.com – Pelaksanaan Pilkada Kota Tangerang Selatan 2020 ini bakal menghadirkan kejutan menarik. Pasalnya, Putri Wapres Maruf Amin, Siti Nur Azizah yang sudah santer bakal maju di Pilkada ini, akan menggandeng Rahmat Salam, Asda I Kota Tangsel saat ini sebagai pendampingnya.

Mencuatnya isu tersebut disampaikan oleh Rahmat Salam, kemari. Menurut mantan Kepala Dinas LH itu, belum lama ini, ada sekira tujuh agama yang mendatangi dirinya, memintanya untuk maju di Pilkada Tangsel, mendampingi Siti Nur Azizah.

Namun, Rahmat sadar diri, ia menyerahkan sepenuhnya keputusan menjadikan dirinya pendamping Azizah kepada partai politik pengusung. Hal itu ditengarai lantaran Rahmat tidak pernah aktif mendaftar di penjaringan bakal calon partai politik.

“Ada beberapa ustadz termasuk pendeta juga di perkumpulan kerukunan umat beragama berbicara dengan saya, soal Pilkada Tangsel,” ungkap Rahmat Salam, Jumat, (13/3/2020).

Lanjut dia, dari pertemuan dengan para tokoh agama ini, ternyata dia diminta tolong untuk maju di Pilkada Tangsel. Alasanya, agar ada pilihan alternatif mengingat sejauh ini, alternatif itu belum ada. Dia pun diminta bergandengan dengan Siti Nur Azizah.

“Mereka meminta pada saya tolong ikut serta biar ada alternatif pilihan baginya karena sementara sampai saat ini belum ada alternatif dalam memilih. Pilihanya digandeng bu Siti Nur Azizah,” ucapnya.

Rahmat mengakui, selepas pertemuan dengan para tokoh agama tersebut juga melakukan pertemuan dengan Azizah. Dalam pembicaraannya, mereka sepakat untuk maju dalam memperebutkan kursi orang nomor satu dan dua di Tangerang Selatan.

“Sudah bertemu dengan Bu Siti Nur Azizah berulang kali, kami juga sudah menyatakan bentuk visi dan misi. Tapi kembali lagi, kalau ada partai yang mendukung, saya akan maju. Maka kalau tidak, saya tidak maju karena saya tidak mendaftar,” tutupnya.[asa]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago