Categories: HeadlinesPontianak

Sutarmidji Ucap Syukur Semua Pasien yang Diisolasi di Kalbar Negatif Corona

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji ucap syukur semua pasien yang diisolasi di RSUD Soedarso dan RSUD Abdul Azis Singkawang dinyatakan negatif COVID-19 alias virus corona. Hal itu disampaikan Midji lewat akun Facebook resmi miliknya sekitar 4 jam yang lalu, Selasa (10/3/2020).

“Alhamdulillah 6 pasien yang diisolasi di RSUD Soedarso dan 4 pasien yang diisolasi di RSUD Abdul Azis Singkawang dinyatakan negatif (corona),” ujarnya.

Namun orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura ini tetap mengimbau warga Kalbar untuk terus waspada dan membiasakan gaya hidup sehat.

“Tetap waspada dan biasakan dgn gaya hidup sehat,” tukasnya.

Berikut postingan Bang Midji :

Alhamdulillah semua pasien yg di isolasi di Sudarso 6 orang dan Singkawang 4 orang semua dinyatakan negatif, tapi tetap waspada dan biasakan dgn gaya hidup sehat.

Kalbar isolasi 10 pasien dalam pengawasan COVID-19

Seperti diberitakan sebelumnya, sejak tanggal 2 Februari 2020, Kalbar sudah merawat sebanyak 10 pasien dengan kriteria pasien dalam pengawasan COVID-19 di ruang isolasi. Di mana jumlah sebanyak itu terdiri dari, 6 orang dirawat di ruang isolasi RSUD Soedarso. Sedangkan 4 orang lainnya yang merupakan satu keluarga asal Bengkayang dirawat di ruang isolasi RSUD Abdul Azis Singkawang.

Sementara untuk kriteria orang dalam pemantauan COVID-19 (dilakukan isolasi mandiri) sebanyak 25 orang (termasuk 15 orang yang dari Korea). (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

6 hours ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

7 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

7 hours ago