Categories: Kabar

Taat Aturan, Besok Ariza Mundur dari Anggota DPR RI untuk Maju Cawagub DKI

KalbarOnline.com – Calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria atau yang akrab disapa Ariza resmi mengirimkan surat pengunduran diri dari DPR RI.

Ariza juga akan segera mengirimkan kelengkapan administrasi sebagai Cawagub pengganti Sandiaga Uno pada, Senin (9/3/2020) pekan depan.

“Saya sudah mengajukan surat pengunduran diri. Insyaallah dalam waktu dekat akan keluar surat dari pimpinan DPR RI pengunduran diri saya,” ujar Riza di Jakarta, Sabtu (7/3/2020).

Ariza tidak menjelaskan lebih rinci kapan surat itu dikirimkan kepada pimpinan DPR. Namun surat sudah diterima beberapa hari yang lalu.  “Sudah beberapa hari yang lalu,” jelasnya.

Sementara itu, Ariza sudah mempersiapkan kelengkapan administrasi sebagai Cawagub. Semua berkas akan diserahkan Senin (9/3/2020).

“Saya sudah menyiapkan kelengkapan administrasi. Insyalah Senin jam 7.30 WIB akan diserahkan dan diterima oleh Gubernur Anies Baswedan,” paoarnya.

Seperti diketahui, DPRD DKI Jakarta akan menggelar Rapat Paripurna pemilihan Cawabug pada Senin, 23 Maret 2020 nanti.

Itulah hari penghitungan, apakah Riza Patria atau Nurmansjah Lubis yang akan menemani Gubernur Anies Baswedan di Pemprov DKI.[ab]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ani Sofian Tegaskan Dirinya Tak Miliki Akun Facebook, Warga Diminta Waspada Penipuan

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak…

8 hours ago

PSSI Pontianak Kenalkan Sepak Bola Putri di Popda Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kepengurusan Asosiasi PSSI Kota Pontianak mencoba mengenalkan olahraga sepak bola kepada pelajar…

8 hours ago

BKKBN Launching Sekolah Lansia di Kalbar, Pintauli: Lansia Mesti Berkualitas

KalbarOnline, Pontianak - Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat meluncurkan Sekolah Lansia Tahun 2024 di 14…

8 hours ago

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

1 day ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

1 day ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

1 day ago