Categories: Sambas

Peduli Sesama, GPS Serahkan Bantuan Untuk Kaum Dhuafa di Sejangkung

KalbarOnline, Sambas – Kegiatan program sedekah sembako kali ini yang dilaksanakan oleh GPS (Gerakan Peduli Sesama) dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat, 6 Maret 2020 diberikan kepada Uwan Amnah yang bertempat di Dusun Sejiwa Sehati, Desa Sekuduk, Kecamatan Sejangkung.

Uwan Amnah merupakan salah satu warga yang kurang mampu di daerahnya, menurut informasi dari kepala dusun setempat, yang bersangkutan tinggal berdua bersama adiknya, Uwan Amnah (90) sudah bersuami tapi tidak dikaruniai anak dan suaminya sudah meninggal dunia sedangkan adiknya (70) tidak bersuami.

Kondisi rumahnya sangat memperhatinkan seperti kondisi atap rumah banyak yang bocor sehingga sewaktu hari hujan rumahnya dimasuki oleh air hujan. Mereka sehari-hari merupakan seorang guru ngaji dan hanya mengharapkan pemberian dari orang sekitar. Ungkap Kepala Dusun Sejiwa Sehati Bapak Suriadi.

Menurut Bayu selaku Ketua GPS (Gerakan Peduli Sesama) menjelaskan bahwa dalam bersedekah, tidak ada batasan kepada siapa sedekah diberikan, dalam bentuk apa sedekah diberikan, maupun besaran sedekah itu diberikan.

Kegiatan program sedekah sembako ini merupakan bentuk keperdulian terhadap sesama khususnya bagi warga kurang mampu.

“Kegiatan ini merupakan salah satu wujud bahwa Komunitas GPS (Gerakan Peduli Sesama) hadir di tengah-tengah masyarakat dan perduli terhadap sesama khususnya bagi warga yang kurang mampu,” tutup Bayu. (GPS/Ril)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: GPSSambas

Recent Posts

Bupati Fransiskus Diaan Tinjau Pekerjaan Ruas Jalan Dalam Kota Putussibau

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meninjau sejumlah pekerjaan jalan di Kota Putussibau,…

2 hours ago

Kabar Duka, Ayahanda Pj Wali Kota Pontianak Meninggal Dunia

KalbarOnline, Pontianak - Innalillahi wa inna ilaihi roji’un. Kabar duka menyelimuti keluarga Penjabat (Pj) Wali…

2 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Acara Selamatan dan Penandatanganan Plakat Masjid Al-khair Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri acara selamatan dan penandatangan plakat  Masjid Al-Khair…

2 hours ago

Tinjau Latihan Tari Kolosal MTQ di Nanga Tayap, Wabup Farhan: Ini Sejarah untuk Para Penari

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan meninjau persiapan pelaksanaan MTQ ke-XXXI tingkat Kabupaten Ketapang…

2 hours ago

KPU Tetapkan 45 Nama Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Ketapang 2024, Berikut Daftarnya

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ketapang menggelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan…

2 hours ago

Tabrak Beton Pembatas Jembatan di Simpang Hulu Ketapang, Sopir Pikap Meninggal

KalbarOnline, Ketapang – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Trans Kalimantan tepatnya di KM 11…

2 hours ago