Categories: PolhumPontianak

PAN – PDIP Bakal Berkoalisi di Pilkada Serentak 2020 Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – PAN – PDIP bakal berkoalisi di Pilkada serentak 2020 Kalbar. Hal itu diungkapkan Ketua DPW PAN Kalbar, Boyman Harun saat diwawancarai wartawan di sela kunjungan kerja Komisi V DPR-RI ke Kalbar, Kamis (6/3/2020)

“PAN pada Pilkada 2020 Kalbar, dari tujuh kabupaten sudah mencapai tahap kesepakatan 80 persen, Insya Allah kalau tak ada perubahan rata-rata akan koalisi dengan PDIP di tujuh daerah ini,” ujarnya.

Kesepakatan itu ditegaskan mantan Cawagub Kalbar ini bukan karena lobi-lobi lantaran dirinya bersama Lasarus selaku Ketua PDIP Kalbar sama-sama anggota komisi V DPR-RI, melainkan melihat situasi dan kondisi daerah serta melihat potensi kemenangan.

“Artinya bukan kita kondisikan dengan PDIP, tapi langkah ini kita ambil setelah kita lihat secara politik dan aspirasi masyarakat,” tegasnya.

Dari tujuh daerah yang melaksanakan Pilkada 2020 ini diungkap Boyman, tiga daerah yang sudah sudah hampir final di antaranya Ketapang, Melawi, Kapuas Hulu.

“Ketapang kita pasang Erianto Harun yang merupakan kader PAN dengan kader PDI Perjuangan. Kemudian Melawi kita pasang Dadi Sunarya (petahana) juga kader PAN dipasang dengan kader PDI Perjuangan. Kapuas Hulu, kader PAN Wahyu Hidayat, akan dipasang dengan kader PDI Perjuangan.

“PAN ada dua bakal calon Bupatinya, satu bakal calon Wakilnya. Empat daerah lainnya (Sambas, Bengkayang, Sintang, Sekadau) PDIP calon Bupatinya,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan dirinya tidak akan mengikuti kontestasi…

38 mins ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

1 hour ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

3 hours ago

Hendak Tawuran, Empat Remaja di Pontianak Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Polisi mengamankan empat remaja berinisial FB (17 tahun), HP (17 tahun), RF…

9 hours ago

Dua Pria Kubu Raya Ditangkap, Hendak Edarkan 45 Paket Sabu ke Para Nelayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua pria asal Kubu Raya, SS (31 tahun) dan AL (33…

9 hours ago

TP PKK Kayong Utara Raih Juara 3 Lomba Senam Kreasi di HKG ke 52 Tingkat Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Ketua Tim Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten…

10 hours ago