Categories: Nasional

Rekor Sejarah, Arab Saudi Larang Warganya Umrah

KalbarOnline.com, RIYADH – Pemerintah Arab Saudi akhirnya melarang warganya sendiri menunaikan ibadah umrah demi mencegah penyebaran virus corona. Sebelumnya larangan serupa sudah diberlakukan terhadap warga negara asing.

Ini adalah pertama kalinya dalam sejarah Arab Saudi, warga kerajaan tersebut dilarang masuk Mekah dan Madinah untuk menjalankan ibadah umrah. Meski begitu, mereka masih diperbolehkan mengunjungi dua kota suci tersebut dan salat di sana.

“Asalkan mereka tidak pergi untuk tujuan umrah,” kata Wakil Menteri Haji Abdulfattah Mashat kepada stasiun TV Al Arabiya pada Rabu (4/3).

Menurut Kementerian Dalam Negeri Saudi, keputusan tersebut diambil berdasarkan rekomendasi komite yang ditunjuk untuk mengawasi virus corona. Larangan akan dicabut setelah kondisi dianggap kondusif.

Saudi mengumumkan kasus virus corona pertama awal pekan ini. Pada Rabu otoritas setempat kembali mengumumkan satu kasus baru.

Arab Saudi pekan lalu telah menghentikan visa umrah bagi warga asing dan melarang warga negara Teluk memasuki Kota Mekah dan Madinah akibat virus. (ant/jpnn/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Nasdem Apresiasi dan Dukung M Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

19 mins ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

2 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

2 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

2 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

11 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

15 hours ago