Categories: Nasional

Di Tengah Ancaman Virus Corona, Presiden IOC Yakin Olimpiade Sukses

KalbarOnline.com,
TOKYO—Di tengah ancaman virus corona, Komite Olimpiade Internasional (IOC) menyuarakan
kepercayaan dirinya dalam menggelar Olimpiade Tokyo 2020 tahun ini. Mereka
percaya bahwa kekhawatiran atas penyakit COVID-19 tidak akan menghalangi sukses
pagelaran Olimpiade.

Pada pertemuan Dewan Eksekutif (EB) IOC kemarin, Presiden IOC, Thomas Bach
mengatakan mereka sepenuhnya siap menggeler pesta olahraga akbar dunia ini. “IOC
tetap berkomitmen penuh untuk keberhasilan Olimpiade. Saya mendorong semua
atlet untuk mempersiapkan Olimpiade dengan penuh semangat,” ujarnya dikutip
dari situs BWF.

Bach menjelaskan, Dewan Eksekutif IOC mendengar laporan tentang semua tindakan
yang diambil sejauh ini untuk mengatasi situasi coronavirus. Itu diikuti oleh
diskusi komprehensif dan ada pelibatan semua pihak terkait.

“Satuan tugas gabungan telah dibentuk pada
pertengahan Februari, yang melibatkan IOC, Tokyo 2020, kota tuan rumah Tokyo,
pemerintah Jepang dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO),” bebernya.

Ia pun percaya semua akan berjalan lancar. “Dewan Eksekutif IOC menghargai dan
mendukung langkah-langkah yang diambil, yang merupakan bagian penting dari
rencana Tokyo untuk menyelenggarakan Olimpiade yang aman dan terjamin,” tegasnya.

Juru Bicara Kepresidenan IOC, Mark Adams, menambahkan bahwa semua masukan yang
muncul meminta mereka memastikan Olimpiade akan berjalan. “Tidak ada larangan
perjalanan internasional dan semua saran yang kami dapatkan adalah bahwa
Olimpiade dapat dan akan berlanjut,” bebernya.

Menteri Jepang, Seiko Hashimoto sebelumnya mengatakan Olimpiade bisa ditunda
dari musim panas hingga akhir tahun ini. Namun, dia menambahkan bahwa mereka
akan melakukan semua yang bisa mereka lakukan untuk memastikan bahwa Olimpiade
berjalan sesuai rencana. (amr)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago