Categories: Nasional

Melahirkan Pada 12 Februari, Berat Badan Shandy Kembali Ideal, Ini Rahasianya

KalbarOnline.com — Baru saja melahirkan anak pertama dari hasil pernikahan dengan David Herbowo pada Rabu, 12 Februari 2020 lalu, Shandy Aulia tampak bahagia.

Menariknya, belum genap sebulan dari persalinan, berat badan Shandy Aulia kembali ke posisi ideal.

Shandy Aulia menuturkan, bobot tubuhnya sudah kembali ke angka 50 kilogram. Ia bersyukur berat badannya tidak naik terlalu drastis saat hamil dan melahirkan. “Waktu hamil berat badan saya 60 kilogram,” ucap Shandy saat ditemui di bilangan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (4/3/2020).

Shandy Aulia menduga berat badannya bisa turun cukup banyak setelah menyusui buah hatinya, Claire Herbowo, setiap hari. Perempuan 32 tahun itu bersyukur tidak terlalu sulit mengembalikan berat badan ke posisi ideal.

“Setiap orang kan genetiknya beda-beda ya. Mungkin apa yang saya makan diserap sama baby,” kata Shandy.

Untuk mengembalikan kondisi tubuhnya ke posisi ideal, Shandy juga tidak menjalani olahraga seperti yang biasa dilakukannya dulu. Pasalnya, selain baru sebulan melahirkan, proses persalinannya dilakukan secara cesar. Jahitan di perutnya masih ada yang basah.

Meski jam istirahatnya berkurang lantaran harus mengurusi si kecil, Shandy Aulia mengaku sangat menikmati menyandang status baru sebagai ibu. “Seru lah pokoknya mengurusi baby. Saya sangat menikmati menjadi ibu, ” tandas Shandy. (JPC)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

600 Pemuda Kalbar Terlibat dalam Aksi Menyala Kakak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - 600 generasi muda dari berbagai komunitas dan organisasi di Kalimantan Barat terlibat…

3 mins ago

Presiden Jokowi Kenakan Wastra Khas Kalbar di KTT World Water Forum

KalbarOnline, Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terlihat mengenakan wastra khas Kalimantan Barat (Kalbar)…

6 mins ago

PAN Restui Tjhai Chui Mie Maju Bersama Muhammadin di Pilwako Singkawang

KalbarOnline, Pontianak - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada bakal pasangan…

40 mins ago

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

9 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

10 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

10 hours ago