Categories: Nasional

Jelang Lawan AC Milan, Ada Kabar Buruk Terkait Ronaldo

KalbarOnline.com, JAKARTA – Dolores Aveiro, ibunda Cristiano Ronaldo mengalami stroke pada Selasa (3/3) dini hari. Dolores dibawa ke rumah sakit Dr. Ne’lio Mendonca di Pulau Madeira, Portugal, dan kini sedang berada di unit perawatan intensif.

Ronaldo diragukan bermain di leg kedua semifinal Coppa Italia melawan AC Milan di Stadion Allianz.

“Masalah Ronaldo adalah relevansi pribadi, sehingga kehadirannya akan tergantung terhadap apakah masalah ini akan selesai atau tidak,” kata pelatih Juventus Maurizio Sarri dikutip Goal, Rabu (4/3) WIB.

“Ia akan memutuskan. Absennya akan mengubah strategi kami, ia tidak bisa diganti,” sambung Sarri.

Pada awal tahun lalu, Dolores mengungkapkan bahwa ia telah bertarung melawan kanker.

Ia berhasil sembuh dari kanker payudara setelah didiagnosis pada 2007. Namun, pada Februari tahun lalu, Dolores mengaku bahwa kondisi kesehatannya menurun.

“Saya menjalani operasi payudara lainnya di Madrid, saya telah melakukan radioterapi dan sekarang berjuang untuk hidup saya,” ujar Dolores dalam sebuah wawancara di stasiun tv Portugal. (ant/jpnn/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menteri AHY: Pemerintah Hadir bagi Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu

KalbarOnline.com, Palu - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

4 hours ago

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

15 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

19 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

20 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

21 hours ago