Categories: Nasional

Terlibat Kontak Senjata dengan KKB, Satu Personel Brimob Gugur

KalbarOnline.com,PAPUA– Kontak senjata kembali terjadi di Jipabera, Distrik Tembagapura, Mimika, Papua, Jumat (28/2). Personel Brimob, Bharada Doni Priyanto, gugur dalam kontak senjata dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB).

Bharada Doni gugur setelah terlibat kontak senjata dengan KKB yang bermarkas di Kali Kopi.

Jenazah Bharada Doni Priyanto masih dalam proses evakuasi. Mendiang merupakan personel Satuan Tugas (Satgas) Nemangkawi.

Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw, mengatakan, jenazah anggota Brimob yang tergabung dalam Satgas Nemangkawi itu masih dalam proses evakuasi dari Arwanop menuju kampung Banti.

Kalau cuaca baik, bebernya, maka jenazah dibawa dengan helikopter ke Markas Brimob Batalyon B Timika dan akan dibawa kembali ke kesatuannya di Satuan Pelopor Brimob Kelapa Dua, Jakarta.

“Seluruh jajaran mengucapkan duka cita mendalam atas gugurnya Bharada Doni yang akan dinaikkan pangkat satu tingkat menjadi Bharatu,” tuturnya. (bs/eds)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ketua POPTI Kalbar Jadi Pembicara Nasional Hari Talasemia Sedunia 2024

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orangtua Penderita Talasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Windy…

4 hours ago

Hanura Berpeluang Usung Dokter Akbar Rahmad Putra di Pilwako Pontianak 2024

KalbarOnline.com - Ketua DPC Hanura Kota Pontianak, Damri menyebut figur muda bakal calon Wali Kota…

4 hours ago

Bawaslu Pontianak buka Perekrutan Panwascam Pendaftar Baru

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka pembentukan panitia pengawas pemilu (paswascam) kecamatan dalam pemilihan umum (pemilu)…

8 hours ago

300 Pelajar SMP Pontianak Ikuti Tes Bakat Calon Atlet Panjat Tebing dari Kemenpora

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 300 pelajar SMP di Kota Pontianak mengikuti Tes Identifikasi Bakat Calon…

8 hours ago

Budi Daya Lele Dalam Ember Jadi Solusi Keterbatasan Lahan

KalbarOnline, Pontianak - Warga Gang Kuini, Kelurahan Sungai Jawi Luar, Kecamatan Pontianak Barat berhasil membudidayakan…

8 hours ago

Ungguli DKI Jakarta, Pemprov Kalbar Raih 98 Poin pada Penilaian MCP Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil mencetak 98 poin pada penilaian…

8 hours ago