Categories: NasionalPontianak

Ria Norsan Setuju Musyawarah Mufakat, Maman : Biarkan Berproses Secara Alami

Pemilihan Ketua DPD Golkar Kalbar agenda utama Musda X Golkar Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto berpesan agar pelaksanaan Musda X Golkar Kalbar dengan agenda utama pemilihan Ketua DPD Golkar Kalbar mengedepankan musyawarah Mufakat sesuai nilai-nilai pancasila.

Ria Norsan yang kembali maju mencalonkan diri sebagai Ketua DPD Golkar pun mengaku setuju dengan pesan Ketum Golkar. Dengan demikian, diharapkan Golkar Kalbar tetap solid dan tak terpecah.

“Kami sebagai calon memang mengutamakan musyawarah mufakat. Kita tidak ingin Golkar ini terpecah. Mudah-mudahan bisa terlaksana (musyawarah mufakat),” ujarnya saat diwawancarai usai pembukaan Musda X Golkar Kalbar yang dilangsungkan di Ibis Hotel Pontianak, Sabtu (29/2/2020).

Di kesempatan yang sama, Maman Abdurrahman yang turut mencalonkan diri sebagai Ketua DPD Golkar Kalbar berharap agar Musda X Golkar dengan agenda Pemilihan Ketua DPD berproses secara alami.

“Prinsipnya, keinginan setiap kader untuk mencalonkan diri harus dihormati. Itu dulu,” ujarnya.

Namun, Maman mengucap syukur, di mana pada Musda DPD Golkar kali ini, terdapat semangat kesepahaman antara sesama kader yakni komitmen mengedepankan prinsip kebersamaan, kekeluargaan dan silaturrahmi.

“Itu di atas segala-galanya dari pada kita bicara menang dan kalah. Namun tentunya, biarkan proses Musda ini berjalan. Nanti kita akan lihat. Akan berproses seperti apa titik temunya,” tegasnya.

Yang tak kalah penting lanjut Maman, Musda kali ini harus berjalan dengan penuh kegembiraan, menjunjung tinggi persatuan dan kebersamaan.

“Saya bersama Pak Norsan sepakat bahwa Musda ini akan kita jalankan dengan semangat suka cita. Kebersamaan diprioritaskan dan ada sebuah spirit persatuan untuk ke depannya,” imbuhnya.

Dirinya juga tak menampik bahwa pada pemilihan Ketua DPD ini, muyawarah mufakat merupakan mimpi yang paling ideal dan didambakan oleh semua pihak.

“Tetap akan mengarah ke sana. Namun tentunya ada proses yang akan kita lalui terlebih dulu,” tandasnya.

Sebagaimana diketahui, agenda utama Musda X Golkar Kalbar adalah pemilihan Ketua DPD Golkar Kalbar. Nama-nama yang dipastikan maju dalam pemilihan Ketua DPD Golkar Kalbar ialah Ria Norsan, Maman Abdurahman, Adang Gunawan dan Zulkarnaen Siregar. Namun belakangan, Adang Gunawan dikabarkan mundur dari pencalonannya dengan alasan demi soliditas partai.

Tampak hadir Wakil Ketua Umum Golkar, Aziz Syamsudin dan Ahmad Doli Kurniawan. Hadir pula Gubernur Kalbar, Sutarmidji, Bupati Landak sekaligus Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kalbar, Karolin Margret Natasa, Ketua PKB Kalbar, Mulyadi Tawik dan sejumlah perwakilan partai politik lainnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

3 hours ago

Jalan Rusak Parah, Ibu Asal Kendawangan Melahirkan di Tengah Jalan

KalbarOnline, Ketapang - Beratnya kondisi medan yang diakibatkan jalan rusak, membuat Raniah, seorang ibu asal…

4 hours ago

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

18 hours ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

19 hours ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

1 day ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

1 day ago