Categories: Sekadau

Wabup Aloysius dan Istri Terima Ikuti Perayaan Rabu Abu

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius dan istri, Ny. Vixtima Heri Supriyanti bersama ribuan umat katolik di Sekadau menerima abu pada misa perayaan rabu abu di Gereja Katolik Santo Petrus dan Paulus Sekadau, Rabu (26/2/2020) sore. Pada pagi sebelumnya, yakni pada misa pertama pukul 07.00 wib, Bupati Sekadau, Rupinus dan istri, Ny. Kristina Rupinus, juga menerima abu bersama ribuan umat katolik.

Pastor Paroki Sekadau, Kristianus, CP dalam khotbahnya menyampaikan masa prapaskah diawali dengan Rabu Abu, di mana di dahi umat katolik akan diberi tanda salib dengan abu. Penandaan dengan abu melambangkan kesediaan untuk diri setiap umat agar dibersihkan dari segala kotoran akibat dosa.

Pastor Kristianus, CP menyampaikan bahwa puasa hendaknya dimaknai sebagai pengorbanan diri untuk menahan segala godaan dan hawa nafsu. Waktu selama 40 hari adalah kesempatan untuk lebih mendekatkan diri dengan Tuhan dengan berpuasa.

“Puasa ini dilaksanakan selama 40 hari sejak hari ini Rabu Abu 26 Februari 2020 sampai Jumat Agung nanti. Puasa ini wajib bagi umat katolik yang berumur 18-60 tahun dalam kondisi sehat dan diwajibkan pula puasa selama 40 hari,” ujar Pastor.

Sementara Wakil Bupati Sekadau, Aloysius menyampaikan selamat melaksanakan puasa bagi umat katolik yang hari ini diawali dengan misa Rabu Abu.

“Puasa tidak sekedar hanya menahan godaan makanan maupun minuman ataupun berbagai kesenangan pribadi namun juga untuk siap berkorban untuk orang lain dan juga kesempatan untuk lebih mendekatkan diri dengan Tuhan,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

34 mins ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

38 mins ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

46 mins ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

50 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

2 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago