Categories: Pontianak

Sinkronisasi Usulan Prioritas Pembangunan, Pemkot Pontianak Gelar Gabungan Forum Perangkat Daerah Susun RKPD 2020

KalbarOnline, Pontianak – Untuk melakukan sinkronisasi, verifikasi dan penyepakatan terkait usulan-usulan kecamatan yang menjadi prioritas pembangunan, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar Gabungan Forum Perangkat Daerah dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) 2020 di Hotel Ibis Pontianak, Selasa (25/2/2020).

“Dalam forum ini akan didengarkan dan dirembukkan usulan-usulan dan keinginan dari masyarakat melalui hasil musrenbang tingkat kecamatan beberapa waktu lalu,” ujarnya.

Dalam forum ini, lanjutnya, instansi terkait dan stakeholder menyamakan persepsi. Persoalan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan tetap menjadi prioritas utama. Selain itu, persoalan pertumbuhan ekonomi, kemacetan, genangan dan kemiskinan juga menjadi prioritas.

“Pasalnya persoalan Kota Pontianak sangat luas dan kompleks,” katanya.

Hal itu bisa disebabkan dari faktor internal dan eksternal. Faktor eksternal yang saat ini dihadapi diantaranya ekonomi dunia dan wabah virus corona yang menyebabkan lesunya perekonomian dunia. Kemudian arus urbanisasi juga menjadi salah satu faktor. Diakuinya, urbanisasi tidak bisa dibendung.

“Kita tidak bisa melarang orang masuk ke Kota Pontianak,” ungkapnya.

Kemacetan yang terjadi di Kota Pontianak menurutnya tidak bisa dilihat secara parsial. Sebab Pontianak menjadi tempat perlintasan kendaraan dari wilayah sekitar maupun luar kota.

“Kita berharap outer ring road, duplikasi Jembatan Kapuas I dipercepat karena ini merupakan ranah provinsi dan pusat,” tuturnya.

Edi menambahkan, dalam melaksanakan pembangunan hendaknya ada suatu percepatan, pemerataan pendapatan masyarakat, kesempatan kerja, lapangan berusaha, meningkatkan akses dan kualitas pelayanan publik dan daya saing daerah.

“Rencana pembangunan yang disusun merupakan satu kesatuan dalam sistem perencanaan pembangunan nasional,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Koalisi Masyarakat Sipil Minta Polda Kalbar Berantas Judi Mesin di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Koalisi masyarakat sipil Ketapang anti maksiat meminta Polda Kalbar untuk turun tangan…

4 hours ago

Aktivitas Judi Mesin Jackpot Resahkan Warga Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Lokasi diduga tempat perjudian di Kabupaten Ketapang menjamur bak musim penghujan. Saat…

4 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Syamsul Islami Sampaikan Beberapa Arahan

KalbarOnline, Ketapang - Plh Sekda yang juga Asisten Sekda bidang Ekbang Pemkab Ketapang, Syamsul Islami…

4 hours ago

Kompak, Bupati Dan Wakil Bupati Hadiri Syukuran Pindah Kantor BKPSDM Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama wakilnya Farhan, kompak menghadiri ramah tamah dan…

4 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Sampaikan Capaian Nilai MCP Kayong Utara 2023

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menyampaikan bahwa pencapaian nilai Monitoring Center…

8 hours ago

Berkedok Cafe, Warga Kedamin Hulu Tolak dan Minta Cabut Izin THM

KalbarOnline, Putussibau - Warga di RT 015/RW 005 Kedamin Hulu, Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau…

8 hours ago