Categories: Kubu Raya

Jembatan Tua di Sungai Kakap Bakal Direnovasi

KalbarOnline, Kubu Raya – Jembatan Tua di Sungai Kakap Bakal Direnovasi. Hal ini disampaikan pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Kubu Raya menanggapi keluhan warga Dusun Merpati, Desa Sungai Kakap, Kecamatan Sungai Kakap, terkait jembatan penyebarangan antara Jalan Hidayat RT 04/RW 07 dengan Jalan utama Sungai Kakap yang miring dan berlubang dengan kontruksi kayu.

“Ke depannya akan kita koordinasikan ke Pemerintah Provinsi Kalbar,” ucap Juni Wardana, Kepala Bidang Rumah Permukiman, Dinas PU dan Tata Ruang Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kubu Raya, Rabu (26/2/2020).

Koordinasi ke Pemerintah Provinsi Kalbar yang dimaksudnya dalam rangka melengkapi pengajuan dana hibah ke Kabupaten.

“Melalui Rumah Permukiman atau Cipta Karya di Provinsi,” ujarnya.

Dengan panjang jembatan sekitar 20 meter dan lebar 3 meter, Juni mengatakan, pihaknya pernah mengerjakan jembatan kayu yang sama persis dengan kondisi jembatan kayu di Jalan Hidayat tersebut.

“Kalau seperti jembatan kayu di Tanggul Laut menelan anggaran Rp1,6 miliar. Apabila ukuran jembatan 20 meter x 3 meter kemungkinan menelan anggaran Rp2 miliar,” ucapnya.

“Hanya nanti kita coba hitung secara teknis dulu. Karna kita belum mengukur dimensi panjang dan lebar jembatan tersebut,” tambahnya.

Lebih lanjut kata Juni, proses pembangunan jembatan tersebut akan ditinjau ulang melalui anggaran di Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dinas terkait.

“Artinya kita usulkan di tahun 2021. Untuk menindaklanjuti awal, kita akan bicarakan dengan UPJJ untuk tindaklanjut secara cepat dahulu,” pungkasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

6 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

8 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

8 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

8 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

10 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

10 hours ago