Categories: Kubu Raya

Gerebek Judi Sabung Ayam, Kapolres Kubu Raya Tantang Pelaku Datang

Puluhan motor diamankan

KalbarOnline, Kubu Raya – Polres Kubu Raya gerebek tempat perjudian sabung ayam di Dusun Parit Banjar Hul, Desa Kalimas, Kecamatan Sungai Kakap, Kubu Raya. Alhasil para pemain judi sabung ayam kocar-kacir, meninggalkan arena perjudian sabung ayam tanpa memperdulikan sepeda motor mereka yang turut diamankan pihak kepolisian.

“Pada saat penggerebekan sebanyak 27 kendaraan sepeda motor roda dua yang diduga milik para pelaku kita amankan,” ucap, Kapolres Kubu Raya, AKBP Yani Permana, Senin (24/2/2020).

Kapolres menuturkan, lokasi perjudian sabung ayam jauh dari pemukiman penduduk. Sehingga pada saat petugas merangsek masuk, para pelaku mengambil langkah seribu ketengah-tengah kebun yang juga sempat dilakukan pengejaran oleh para petugas.

“Saat kita kejar sampai ke dalam areal kebun para pelaku sudah menghilang,” ujar Yani.

Saat ini sebut Yani, pihaknya menunggu para pemilik kendaraan bermotor yang diamankan dari arena perjudian itu. Dirinya mengatakan, para pemilik kendaraan untuk segera datang mengambil kendaraannya serta mempertanggungjawabkan perbuatannya.

“Jangan sampai tidak berani datang,” tegas dia. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago