Categories: Ketapang

Dinas Perkim-LH Ketapang Akan Ganti Bak Sampah Kayu Dengan Kontainer

KalbarOnline, Ketapang – Dinas Perkim-LH Ketapang akan ganti bak sampah kayu dengan kontainer. Hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya untuk menanggulangi persoalan sampah di Ketapang.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim-LH), Dennery, saat diwawancarai pada Kamis (13/2/2020). Ia mengatakan, saat ini pihaknya terus melakukan berbagai upaya dalam hal menanggulangi persoalan sampah yang ada di Ketapang. Termasuk dengan mengurangi tempat-tempat sampah kayu dan beton yang selama ini dinilai membuat kondisi terlihat kumuh.

“Semakin banyak bak sampah kayu dan beton semakin tampak kumuh lingkungan, makanya pelan-pelan kita ubah bak sampah itu menjadi tempat sampah kontainer dan ini sedang berjalan,” katanya.

Ia juga menyebut kalau sebelumnya ada sekitar 165 bak sampah kayu dan beton yang tersebar khususnya di wilayah Kota Ketapang, namun setelah dilakukan standarisasi tempat sampah menjadi kontainer. Saat ini bak sampah kayu dan beton tinggal sekitar 85 unit.

“Pelan-pelan kita ganti semua dengan dengan bak sampah kontainer, ini supaya lingkungan tidak tampak kumuh dengan banyaknya tempat sampah, karena tempat sampah kontainer kapasitas penampungan lebih besar sehingga beberapa unit bak sampah kayu bisa diganti hanya dengan satu unit bak sampah kontainer,” ungkapnya.

Ia menambahkan kalau saat ini sudah ada 14 bak sampah kontainer yang sudah beroperasi dan ke depan pihaknya akan terus menambah bak sampah kontainer lantaran dinilai bak sampah kontainer yang ada saat ini masih belum memadai.

“Tahun ini kita juga ada tambahan sembilan unit bak sampah kontainer dan untuk idealnya masih diperlukan sekitar 20 unit lagi,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

1 hour ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

1 hour ago

Viral Kasus Penipuan Berkedok Arisan di Sambas

KalbarOnline, Sambas - Satreskrim Polres Sambas berhasil mengungkapkan pelaku kasus arisan bodong di Sambas, Kalbar…

1 hour ago

Polda Kalbar Terus Selidiki Dugaan Pemerkosaan Mahasiswi di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Raden Petit Wijaya mengaku pihaknya terus…

3 hours ago

Siapkan Listrik Andal Jelang Idul Adha, PLN Gerak Cepat Perbaiki Potensi Gangguan di Gardu Induk Pelaihari

KalbarOnline, Kalimantan - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

4 hours ago

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Windy Gaungkan Gerakan Membawa Tumbler

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari mengucapkan selamat…

4 hours ago